Balas Tindakan Fan Hungaria, Dua Pemain Inggris Minum Bir Saat Pertandingan

By Rebiyyah Salasah - Jumat, 3 September 2021 | 08:45 WIB
Dua pemain timnas Inggris 'meminum' bir saat pertandingan Kualifikasi Piala Dunia 2022 dalam rangka membalas tindakan suporter timnas Hungaria. (TWITTER.COM/BRFOOTBALL)

"Tahukah Anda, sampai hari ini saya belum pernah minum bir dan saya berusia 22 tahun," kata Rice, dikutip BolaSport.com dari Daily Mail,

"Itulah kebenarannya. Tidak pernah minum bir. Jangan meminumnya."

"Saya tahu ini di luar topik, tetapi saya tidak pernah minum bir. Orang-orang menjadi terkejut. Saya hanya tidak suka baunya jadi saya tidak pernah mendekatinya," ujarnya lagi. 

Baca Juga: CR7 Balik ke Man United, Duet Ronaldo-Rooney bakal Terwujud Kembali

Pertandingan Inggris versus Hungaria sebenarnya telah dimasukkan dalam 'daftar merah' oleh FIFA karena risiko tinggi pelecehan rasis dan homofobik. 

Hal itu tidak lepas dari perilaku pendukung Hungaria selama EURO 2020, yang membuat tim tersebut dikenai larangan tiga pertandingan stadion oleh UEFA setelah insiden melawan Prancis dan Portugal.

"Semua orang mulai dari Ronaldo hingga para pemain Prancis dilecehkan (selama pertandingan EURO 2020 di Budapest)," kata Piara Powar, kepala eksekutif dari Fare Network, yang ditunjuk oleh FIFA untuk memantau perilaku penggemar di pertandingan, dilansir BolaSport.com dari Daily Mail. 

"Ungkapan homofobik dan chant monyet pada pemain Prancis dan semua itu menyebabkan UEFA melarang (penggemar) hadir untuk tiga pertandingan," ujarnya lagi.