Piala Sudirman 2021 - Andalkan Pemain Muda, Tunggal Putri Diharapkan Sumbang Poin bagi Indonesia

By Ardhianto Wahyu Indraputra - Jumat, 17 September 2021 | 17:14 WIB
Tunggal putri, Gregoria Mariska Tunjung saat menghadapi wakil Thailand, Busanan Ongbumrungphan, pada babak pertama Kejuaraan Beregu Asia 2020, di Rizal Memorial Coliseum, Manila, Filipina, Kamis (13/2/2020). (BADMINTON INDONESIA)

"Senangnya karena saya masih muda tapi dipercaya oleh pelatih dan PBSI untuk masuk ke dalam tim. Saya ingin mengambil pengalaman untuk ke depan," sahut Ester.

"Ada tegangnya juga karena saya kalau dipercaya turun ingin menyumbang poin untuk Indonesia. Ketegangan ini saya coba ubah jadi motivasi, bukan beban," ucapnya.

Persiapan tim beregu Indonesia tinggal tersisa empat hari sebelum terbang ke Vantaa, Finlandia, pada 21 September mendatang.

Piala Sudirman 2021 akan berlangsung pada 26 September hingga 3 Oktober di Energia Areena.

Indonesia tergabung di Grup C bersama Denmark, ROC/Komite Olimpiade Rusia, dan Kanada. Dua tim teratas di setiap grup akan lolos ke perempat final.

Baca Juga: Jadwal Piala Sudirman 2021 - Semua Pertandingan Indonesia dan Siaran Langsung di TVRI