Hasil Liga Italia - Sukses Comeback di Babak Kedua, Inter Milan Terlalu Tangguh untuk Fiorentina

By Rebiyyah Salasah - Rabu, 22 September 2021 | 03:50 WIB
Inter Milan terbukti terlalu tangguh untuk Fiorentina setelah mampu comeback pada babak kedua dalam laga Liga Italia 2021-2022. (TWITTER.COM/INTER)

BOLASPORT.COM - Inter Milan terbukti terlalu tangguh untuk Fiorentina setelah mampu comeback pada babak kedua dalam laga Liga Italia 2021-2022.

Inter Milan bertnadang ke rumah Fiorentina di Artemio Franchi dalam pertandingan pekan kelima Liga Italia 2021-2022 Selasa (21/9/2021) waktu setempat atau Rabu pukul 01.45 WIB. 

Hasilnya, mereka sukses membawa tripoin usai mengakhiri laga dengan kemenangan 3-1.

Kemenangan ini didapatkan Inter lewat jalur comeback berkat gol-gol Matteo Darmian, Edin Dzeko, dan Ivan Perisic.

Adapun satu-satunya gol Fiorentina datang dari Riccardo Sottil.

 

Baca Juga: Susunan Pemain Fiorentina vs Inter Milan - Kompatriot Lionel Messi Siap Lanjutkan Pesta I Nerazzurri

 

Inter Milan sebenarnya kalah dominan dari Fiorentina dalam laga kali ini dengan tuan rumah punya penguasaan bola 54 persen.

Namun, menurut statistik Sofa Score yang dikutip BolaSport.com, Inter Milan unggul dari jumlah peluang.

Mereka mengantongi lebih banyak kans, yakni 17 dengan 5 mengarah tepat sasaran. 

Sementara Fiorentina mempunyai 14 peluang yang 6 di antaranya menuju ke gawang. 

Fiorentina baru mendapatkan peluang pertama mereka pada menit ke-9 melalui Dusan Vlahovic. 

Namun, Vlahovic gagal mengkonversi peluang tersebut menjadi gol lantaran bola sepakan kaki kirinya dari dalam kotak penalti masih bisa ditepis Samir Handanovic.

Samir Handanovic kembali menggagalkan peluang Fiorentina dengan menepis tembakan kaki kiri Nicolas Gonzales dari luar kotak 16. 

Baca Juga: Puncaki Klasemen Liga Italia, Napoli Tak Sekuat AC Milan dan Inter MIlan

Setelah dua percobaannya tak berhasil, Fiorentina akhirnya sukses membuka keunggulan pada menit ke-22 melalui gol Riccardo Sottil. 

Gol Riccardo Sottil berawal dari aksi Nicolas Gonzales menggiring bola ke dalam kotak penalti dari sisi kanan area serangan Fiorentina

Gonzales kemudian melepaskan operan yang berhasil disambut Sottil dengan sepakan kaki kanan. 

Bola meluncur deras ke gawang Inter tanpa bisa diantisipasi Samir Handanovic. Fiorentina unggul 1-0 atas Inter.  

Inter mendapatkan kesempatan untuk menyamakan kedudukan melalui skema tendangan bebas pada menit ke-30. 

Akan tetapi, tembakan kaki kanan Hakan Calhanoglu hanya berbuah sepak pojok setelah bola mampu ditepis kiper Fiorentina, Bartlomiej Dragowski. 

I Nerazzurri nyaris membuat skor menjadi imbang melalui gol bunuh diri Nikola Milenkovic andai Lautaro Martinez tidak lebih dulu offside. 

Tak ada tambahan gol tercipta hingga babak pertama berakhir. Fiorentina masih unggul 1-0 atas Inter Milan.

Baca Juga: Eks Bek Man United Sarankan Liverpool Pulangkan Raheem Sterling

Usai turun minum, Inter mencoba langsung menekan pertahanan demi mengatasi ketertinggalan.

Pasukan Simone Inzaghi akhirnya berhasil mencetak gol pada menit ke-52 lewat aksi Matteo Darmian. 

TWITTER.COM/IF2IS
Pemain Inter Milan, Matteo Darmian, merayakan gol ke gawang Fiorentina dalam pertandingan pekan kelima Liga Italia 2021-2022 Selasa (21/9/2021) waktu setempat atau Rabu pukul 01.45 WIB.

Darmian melepaskan tembakan kaki kanan dari dalam kotak penalti yang tak bisa diamankan Bartlomiej Dragowski. 

Inter hanya membutuhkan waktu dua menit untuk menambah gol sekaligus membalikkan keadaan. 

Edin Dzeko mencetak gol kedua Inter usai menanduk bola umpan Hakan Calhanoglu dari sepak pojok. Inter 2, Fiorentina 1.

Pada menit ke-57, Ivan Perisic mencoba peruntungannya dengan melepaskan tembakan kaki kiri dari dalam kotak penalti. 

Namun, upayanya tak berbuah hasil lantaran bola melebar dari gawang Fiorentina

TWITTER.COM/INTER
Pemain Inter Milan, Edin Dzeko, merayakan gol ke gawang Fiorentina dalam pertandingan pekan kelima Liga Italia 2021-2022 Selasa (21/9/2021) waktu setempat atau Rabu pukul 01.45 WIB.

Baca Juga: Dibikin Malu Fiorentina di Babak Pertama, Rekor Inter Milan Terancam Berakhir

Alexis Sanchez juga gagal memanfaatkan peluangnya pada menit ke-75 setelah bola tendangan kaki kanannya dari luar kotak penalti hanya melambung di atas gawang Fiorentina

Tiga menit berselang, Inter unggul jumlah pemain setelah pencetak gol mereka, Nicolas Gonzales, mendapatkan kartu merah dari wasit Micahel Fabbri. 

Inter pun berhasil menambah gol pada menit ke-87 berkat kerja sama Roberto Gagliardini dan Ivan Perisic

Perisic meneruskan umpan Gagliardini ke gawang Fiorentina dengan tembakan kaki kanannya dari dalam kotak penalti. Inter memimpin 3-1 atas Fiorentina

Keunggulan Inter tersebut bertahan hingga wasit Michael Fabbri meniup peluit tanda akhir pertandingan.

Baca Juga: Resmi! Ini Jadwal Timnas Indonesia di Piala AFF 2020, Kapan Lawan Malaysia?

Hasil pertandingan: Fiorentina 1-3 Inter Milan (Riccardo Sottil 22', Matteo Darmian 52', Edin Dzeko 54', Ivan Perisic 87')

Berikut ini susunan pemain Fiorentina dan Inter Milan, dikutip BolaSport.com dari Twitter kedua tim:

Fiorentina (4-3-3): 69-Bartlomiej Dragowski; 24-Marco Benassi (29-Alvaro Odriozola 66'), 4-Nikola Milenkovic, 55-Matija Nastasic, 3-Cristiano Biraghi; 5-Giancomo Bonaventura (7-Jose Callejon 84'), 18-Lucas Torreira (34-Sofyan Amrabat 66'), 32-Alfred Duncan (91-Aleksandr Kokorin 84'); 33-Riccardo Sottil (8-Riccardo Saponara 74'), 9-Dusan Vlahovic, 22-Nicolas Gonzales

Pelatih: Vincenzo Italiano

Inter (3-5-2): 1-Samir Handanovic; 37-Milan Skriniar, 6-Stefan De Vrij, 95-Alessandro Bastoni; 36-Matteo Darmian (2-Denzel Dumfries 66'), 23-Nicolo Barella (8-Matias Vecino 70'), 77-Marcelo Brozovic; 20-Hakan Calhanoglu (5-Roberto Gagliardini 84'), 14-Ivan Perisic; 9-Edin Dzeko (7-Alexis Sanches 70'), 10-Lautaro Martinez (32-Federico Dimarco 83')

Pelatih: Simone Inzaghi

Wasit: Michael Fabbri