Marc Marquez Dijagokan Berjaya Lagi pada MotoGP Amerika Serikat 2021

By Fauzi Handoko Arif - Sabtu, 25 September 2021 | 15:30 WIB
Pembalap Repsol Honda, Marc Marquez, saat sesi kualifikasi MotoGP San Marino 2021, Sabtu (19/7/2021). (TWITTER.COM/HRC_MOTOGP)

Meski mewaspadai rekan setimnya sendiri Jack Miller dan ancaman Ducati, Francesco Bagnaia merasa Marc Marquez tetap unggulan di COTA.

"Di Austin, saya pikir Marquez akan sangat kuat, tetapi juga Jack Miller dan Suzuki," kata Bagnaia, dari Sky Sport.

"Di sana saya bisa mendapatkan 10 besar pertama saya di MotoGP pada 2019. Motor kami beradaptasi dengan baik di trek ini. Mari lihat saja nanti."

"Akan tetapi, saya pikir Marc akan menjadi pembalap yang pantas diunggulkan."

"Tentu saja kami memikirkan Fabio Quartararo. Dia tidak memikirkan gelar, tetapi lebih fokus pada setiap balapan. Memang benar begitu seharusnya," tutur Bagnaia.

"Hal itu juga saya lakukan pada 2018 ketika menjadi juara Moto2. Ketika saya memikirkan gelar, saya malah finis ke-12," jelasnya lagi.

Baca Juga: Setelah Terima Hall of Fame, Petarung Tertangguh UFC Ditangkap Polisi