Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Jelang menghadapi Bhayangkara FC, Persib Bandung berpotensi kehilangan sembilan pemain sekaligus akibat satu dan lain hal.
Dari sembilan pemain yang kemungkinan absen, tujuh pemain sudah dipastikan tidak akan bermain melawan Bhayangkara FC.
Sedangkan dua pemain lain belum diketahui apakah bisa tampil melawan Bhayangkara FC atau tidak.
Tujuh pemain yang dipastikan absen dari skuad Persib adalah Beckham Putra Nugraha, Aqil Savik, Bayu M. Fiqri, Marc Anthony Klok, Ardi Idrus, dan I Made Wirawan.
Baca Juga: Klasemen Liga 2 2021 - Meski Gagal Menang, RANS Cilegon FC Tetap Naik Peringkat
Beckham Putra, Aqil Savik, dan Bayu Fiqri harus memenuhi panggilan timnas U-23 Indonesia.
Sementara itu, Klok dan Ardi Idrus harus menjalani sanksi akumulasi kartu kuning.
Ada pun Made masih dalam proses pemulihan setelah menjalani operasi pengangkatan loose bodies di lututnya.
Sementara dua pemain yang belum diketahui bisa bermain atau tidak adalah Geoffrey Castillion dan Victor Igbonefo.
Victor Igbonefo sendiri akan sedikit terlambat bergabung dengan tim.
Victor Igbonefo baru saja kembali dari timnas Indonesia yang tampil di play-off Kualifikasi Piala Asia 2023.
Baru ketika pemain berdarah Nigeria itu sudah di Yogyakarta, tim pelatih akan melihat kondisinya apakah baik-baik saja atau justru kurang fit.
"Belum dipastikan. Seperti yang saya katakan, Victor akan pulang tengah malam ini dan besok akan tiba di Bandung."
"Ketika dia tiba di Yogyakarta, kami akan lihat kondisi dari Victor," katanya seperti dikutip Bolasport.com dari Kompas.com, Rabu (13/10/2021).
Baca Juga: Krisis Persebaya Kian Parah, 8 Pemain Dipastikan Tak Bisa Perkuat Tim
Meski begitu, Robert Rene Alberts tak khawatir jika Victor Igbonefo nyatanya tidak bisa bermain.
Alasannya karena adanya sosok Achmad Jufriyanto yang akan dipasangkan dengan Nick Kuipers sebagai pengganti Victor Igbonefo.
Pelatih asal Belanda itu menilai bahwa permainan Achmad Jufriyanto cukup baik di pertandingan sebelumnya.
Apalagi di laga tersebut, Jupe, sapaan akrabnya, diduetkan dengan pemain yang tak biasa di bek tengah, yakni Supardi Nasir.
"Tapi duet Jupe dan Nick sama bagusnya dengan Victor dan Nick."
"Sebelumnya, Jupe sudah bermain cukup baik bersama Supardi di posisi bek tengah," jelasnya.
Pertandingan melawan Bhayangkara FC akan dihelat Sabtu (16/10/2021).
Laga itu akan digelar di Stadion Moch Soebroto, Magelang.