Malaysia Resmi Diperkuat Pemain FC Midtjylland di Piala AFF 2020, Rampungkan Laga Liga Europa untuk Tantang Timnas Indonesia

By Bagas Reza Murti - Kamis, 11 November 2021 | 16:40 WIB
Dion Cools (kiri) saat memperkuat Club Brugge. (TWITTER.COM/FCDOTASIA)

BOLASPORT.COM - Malaysia resmi mengonfirmasi bahwa akan diperkuat pemain dari klub Denmark, FC Midtjylland, Dion Cools pada gelaran Piala AFF 2020.

Tim berjuluk Harimau Malaya, Malaysia ketambahan kekuatan usai mengonfirmasi bakal diperkuat Dion Cools.

Dion Cools sendiri merupakan bek kanan yang saat ini memperkuat klub Denmark, FC Midtjylland.

Kabar ini dikatakan oleh Presiden FA Malaysia, Yusoff Mahadi saat diwawancara oleh Astro Arena.

"Saya perkirakan dia (Dion Cools) bisa bermain)," kata Yusoff Mahadi.

Baca Juga: 1 Pemain Andalan Shin Tae-yong Batal Ikut ke Turki, Timnas Indonesia Hanya Bawa 25 Nama

"Pada laga ketiga (fase grup) dan seterusnya)," tambahnya.

Dion Cools diperkirakan diturunkan pada laga ketiga timnas Malaysia di fase grup B Piala AFF 2020, bila merujuk pernyataan dari Yusoff Mahadi.

Laga ketiga Malaysia di grup B adalah melawan Vietnam pada 15 Desember 2021.