Indonesia Open 2021 - Kata Febriana/Amalia Usai Menangi Derbi

By Fauzi Handoko Arif - Selasa, 23 November 2021 | 17:40 WIB
Pasangan ganda putri Indonesia, Febriana Dwipuji Kusuma/Amalia Cahaya Pratiwi, saat tampil pada babak pertama Indonesia Open 2021 di The Westin Resort, Nusa Dua, Bali, Selasa (23/11/2021). (DOK. HUMAS PP PBSI)

Pada babak kedua, Febriana/Amalia bakal menghadapi wakil Malaysia yang sedang naik daun, Pearly Tan/Thinaah Muralitharan.

Pearly Tan/Thinaah Muralitharan bakal menjadi ujian berat bagi Febriana/Amalia karena berstatus unggulan ke-8.

Tan/Muralitharan melaju ke babak kedua setelah mengalahkan wakil Spanyol, Clara Azurmendi/Beatriz Corrales, 22-20, 21-19.

Baca Juga: Hasil Indonesia Open 2021 - Duel Penuh Rally, Marcus/Kevin 'Habisi' Wakil Jepang

Meski tak menampik bakal menjalani duel yang lebih sulit saat menghadapi Tan/Muralitharan, Febriana mengaku siap bermain lebih kompak lagi dengan Amalia.

"Semua lawan punya kesulitannya sendiri," ucap Febriana.

"Kami harus lebih kompak lagi. Ganda Malaysia ini bermain lebih solid dan sulit ditekan," kata dia menjelaskan.