Valentino Rossi Tak Tergantikan, Meski Italia Munculkan Talenta Hebat di MotoGP

By Fauzi Handoko Arif - Senin, 29 November 2021 | 21:10 WIB
Pembalap Petronas Yamaha SRT, Valentino Rossi (tengah) bersama dengan muridnya, Francesco Bagnaia (kiri/Ducati) dan Franco Morbidelli (Monster Energy Yamaha/kanan) (MOTOGP.COM)

BOLASPORT.COM - Eks pembalap MotoGP, Loris Capirossi, menyatakan bahwa Valentino Rossi tidak akan tergantikan pembalap mana pun, termasuk yang berasal dari Italia.

Valentino Rossi telah resmi pensiun usai menyelesaikan kompetisi MotoGP 2021.

Sosok berjuluk The Doctor itu sekarang bisa istirahat dengan tenang setelah mengorbitkan beberapa talenta muda asal Italia di MotoGP.

Sebab, selama ini, Rossi menjadi representatif Italia pada ajang balap premier tersebut.

Baca Juga: Petinggi Ducati Dilema di Antara Francesco Bagnaia dan Jack Miller

Pada MotoGP 2022, banyak talenta berbakat asal Italia yakni Francesco Bagnaia, Franco Morbidelli, Luca Marini, Enea Bastianini, Fabio Di Giannantonio, dan Marco Bezzecchi.

Khusus Francesco Bagnaia dan Franco Morbidelli, kedua pembalap tersebut sudah menunjukkan potensi sebagai rider berbakat.

Bagnaia sukses keluar sebagai runner-up MotoGP 2021, sedangkan Morbidelli menjadi runner-up MotoGP 2020.

Baca Juga: Cita-cita Fabio Quartararo di MotoGP, Sukses Seperti Valentino Rossi