Hasil Final BWF World Tour Finals 2021 - An Se-young Ukir Hat-trick di Bali

By Diya Farida Purnawangsuni - Minggu, 5 Desember 2021 | 14:57 WIB
Tunggal putri asal Korea Selatan, An Se-young, saat tampil pada babak kesatu BWF World Tour of Finals 2021 di Bali International Convention Centre, Nusa Dua, Bali, Rabu (1/12/2021). (BADMINTON INDONESIA)

BOLASPORT.COM - Pebulu tangkis tunggal putri Korea Selatan, An Se-young, tampil sebagai juara pada BWF World Tour Finals 2021 usai memenangi laga final atas Pusarla Venkata Sindhu.

An Se-young naik ke podium kampiun berkat kemenangan dua gim langsung alias straight game dengan skor 21-16, 21-12 di Bali International Convention Center & Westin Resort, Minggu (5/12/2021).

Dengan kemenangan ini, An berhasil membukukan hat-trick gelar juara di Pulau Dewata.

Sebelumnya, An sudah lebih dulu meraih titel kampiun Indonesia Masters 2021 dan Indonesia Open 2021.

An pun tercatat menjadi pemain tunggal putri pertama yang sukses meraih tiga gelar juara secara beruntun setelah Ratchanok Intanon (Thailand) pada tahun 2016.

 

Baca Juga: Hasil Final BWF World Tour Finals 2021 - Taklukkan Wakil Jepang, Puavaranukroh/Taerattanachai Resmi Tak Terkalahkan

Jalannya pertandingan

An Se-young membuka pertandingan gim kesatu dengan sangat baik.

Memegang kendali sejak perebutan poin pertama, An langsung unggul 4-0 atas Pusarla Venkata.

Pusarla Venkata sempat menebar ancaman dengan memetik tiga poin beruntun dalam kedudukan 1-5.

Namun, An segera bangkit. Dia sekali lagi memenangi empat poin secara beruntun.

Berkat tambahan poin ini, An memimpin skor 9-4 atas Pusarla Venkata.

An kemudian menutup interval gim kesatu dengan skor 11-5 setelah smes yang dilepas Pusarla Venkata hanya mendarat di luar bidang permainan.

Baca Juga: Hasil Final BWF World Tour Finals 2021 - Hentikan Tren Kemenangan Matsuyama/Shida, Kim/Kong Juara

Selepas jeda, permainan An kian matang.

Pemain berperingkat keenam dunia itu kembali memetik poin beruntun. Kali ini, sebanyak 5 kali.

An pun unggul jauh 18-8 atas sang lawan.

Pusarla Venkata yang tak mau kalah begitu saja masih berusaha mengejar ketertinggalan poinnya.

Diawali dengan tiga poin beruntun untuk mengubah skor menjadi 12-19, Pusarla Venkata mampu menyelamatkan empat game point dari An.

Melalui aksi Pusarla Venkata ini, skor pun berganti menjadi 16-20.

Namun, pada percobaan game point ketujuh, An akhirnya berhasil mengunci kemenangan gim kesatu.

Smes yang dia arahkan ke badan sang lawan gagal diantisipasi oleh Pusarla Venkata.

Baca Juga: BWF World Tour Finals 2021 - Head to Head Marcus/Kevin vs Hoki Kobayashi, Ingat Kekalahan pada Final Indonesia Masters 2021

Gagal memenangi gim kesatu memaksa Pusarla Venkata untuk bermain lebih agresif pada gim kedua.

Dia pun unggul 2-0 pada awal gim kedua.

Namun, An bukan sekadar pemain dengan status "Bocah Ajaib".

An yang kian matang mampu membalikkan keadaan menjadi unggul 4-2 usai memenangi empat poin beruntun.

Setelah itu, kedua pemain terlibat aksi saling kejar poin mulai dari kedudukan 4-4 sampai 6-6.

Baca Juga: BWF World Tour Finals 2021 - Ironi Tuan Rumah, Maksimal Cuma Bisa Raih 1 Gelar

An lebih dulu melepaskan diri dari tekanan Pusarla Venkata.

Meraih empat poin beruntun, An memimpin skor 10-6.

Pusarla Venkata kemudian membalas dengan meraih dua poin beruntun.

Akan tetapi, smes silang yang dilayangkan An pada perebutan poin berikutnya tak bisa dijangkau Pusarla Venkata.

Interval gim kedua pun ditutup dengan skor 11-8 untuk An.

Baca Juga: BWF World Tour Finals 2021 - Jawaban Marcus Soal Kontroversi Kok pada Laga Semifinal

Usai jeda 20 detik, laju An untuk memenangi pertandingan dan gelar juara BWF World Tour Finals 2021 kian tak terbendung.

Dia memetik empat poin untuk unggul jauh 15-8.

An lalu mendapatkan match point dalam kedudukan 20-10 setelah sebuah defense shot-nya berhasil mengelabui sang lawan.

Pusarla Venkata memang masih bisa menyelamatkan dua match point, tetapi satu pengembalian dari dia yang gagal menyeberangi net memastikan gelar juara tunggal putri BWF World Tour Finals 2021 jadi milik An.

Baca Juga: Link Live Streaming BWF World Tour Finals 2021 - 3 Finalis Menuju Sempurna dan Trilogi Marcus/Kevin vs Hoki/Kobayashi di Bali