Siap Unjuk Gigi, Timnas Indonesia Turunkan Pemain Muda pada Kejuaraan Beregu Asia 2022

By Ardhianto Wahyu Indraputra - Sabtu, 29 Januari 2022 | 11:12 WIB
Tim bulu tangkis putra Indonesia meraih titel Kejuaraan Beregu Asia 2020 di Manila, Filipina. Tahun ini Indonesia akan berkompetisi bersama pemain-pemain muda. (BADMINTON INDONESIA)

BOLASPORT.COM - PBSI memutuskan untuk menurunkan para youngster, alias pemain-pemain muda, pada Kejuaraan Beregu Asia 2022.

Pebulu tangkis muda tanah air mendapat kesempatan untuk unjuk gigi setelah dipanggil memperkuat timnas Indonesia pada Kejuaraan Beregu Asia 2022.

Tidak ada nama-nama seperti Anthony Sinisuka Ginting, Marcus Fernaldi Gideon, Kevin Sanjaya Sukamuljo, Greysia Polii, maupun Apriyani Rahayu.

"Young guns, high spirit!" tulis tim media sosial PBSI saat mengumumkan susunan pemain tim putra dan putri.

Baca Juga: PBSI Umumkan Pemain dan Pelatih yang Lolos Pelatnas 2022

Dari tim putra sendiri, tiga pemain dan pasangan teratas Indonesia diistirahatkan dari Kejuaraan Beregu Asia tahun ini.

Finalis Spain Masters 2021, Chico Aura Dwi Wardoyo, akan mengisi posisi tunggal putra pertama yang sebelumnya dihuni Anthony.

Tiga pemain tunggal putra lain akan menjadi pelapis Chico yaitu Ikhsan Leonardo Imanuel Rumbay, Christian Adinata, dan Yonathan Ramlie.

Kondisi serupa terlihat pada sektor ganda putra di mana enam pasangan Indonesia menumpuk di peringkat 30 besar dunia.

Baca Juga: Eng Hian Ungkap Perjuangan PBSI Cari Pengganti Greysia Polii