Hadapi Petinju Sangar, Daud Yordan Siap Ngamuk dan Hasilkan KO Lagi

By Fauzi Handoko Arif - Selasa, 22 Februari 2022 | 19:00 WIB
Petinju asal Indonesia, Daud Yordan, sedang bersiap dalam latihannya di Box2punch, Ampera, Jakarta Selatan, 16 Oktober 2021. (MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM)

 

BOLASPORT.COM - Petinju Indonesia, Daud Yordan, memasang target besar saat menghadapi petinju Thailand, Panya Uthok, pada ajang MPRO Evolution Fight Series 2022.

Daud Yordan akan mempertaruhkan gelar kelas ringan super WBC Asian Boxing Council Silver saat menghadapi Panya Uthok.

Duel Daud Yordan vs Panya Uthok dijadwalkan akan saling berhadapan pada 4 Maret 2022 di World Slam Stadium, Bangkok, Thailand.

Sejatinya sosok berjuluk Cino itu seharusnya dijadwalkan melawan petinju Korea Selatan, Hwang Kil-kim.

Baca Juga: Lawan Cedera, Daud Yordan Bakal Adu Jotos dengan Mantan Juara Dunia

Akan tetapi, Hwang Kil-kim memutuskan untuk mengundurkan diri setelah mengalami cedera serius saat latih tanding.

MPRO International kemudian memutuskan mengganti Hwang Kil-kim dengan Panya Uthok.

Panya Uthok bukan petinju sembarangan. Dia merupakan sosok dengan sarat pengalaman di dunia tinju.

Petinju 33 tahun itu adalah mantan juara dunia WBO.