Update Sirkuit Mandalika, MGPA Optimistis Pengaspalan Ulang Selesai Lebih Cepat

By Wahid Fahrur Annas - Rabu, 2 Maret 2022 | 20:30 WIB
Alat-alat berat telah mendarat di Sirkuit Mandalika untuk pekerjaan pengaspalan ulang di sebagian lintasan. Perbaikan ditargetkan rampung pada 10 Maret 2022. (DOK. MGPA)

Baca Juga: Eks Pembalap F1 Bilang Rossi Mustahil Menangi Balap Mobil Kecuali Ikut Saran Ini

“Mereka mengetahui, bagaimana ketersediaan batu-batuan di Indonesia, tingak kekuatan batu. Batu 10 milimeter ini nanti akan dites, ditekan pecah atau tidak,” ujarnya.

Priandhi menambahkan, para konsultan tersebut telah melakukan simulasi keluar tiga jenis aspal yang akan digunakan.

“Mereka bakal melakukan sampling di trek untuk melihat hasil simulasi agregat yang akan mereka gunakan dengan kombinasi aspal yang mereka buat,” ucap Priandhi. 

“Mudah-mudahan siang atau sore ini sudah ada hasilnya dan akan ditindaklanjuti setelah ditentukan dari tiga jenis ini, metode apa yang dipilih,”.

Baca Juga: Marc Marquez Bakal Tampil Beda, Rekor Valentino Rossi dalam Bahaya?

“Mulai nanti malam atau besok pagi, pengaspalan dari Tikungan 16 sampai Tikungan 1 segera dimulai,” ujar Priandhi Satria. 

Priandhi optimis pihaknya mampu menyelesaikan perbaikan tepat waktu pada 10 Maret, bahkan ia yakin proses pengaspalan ulang bisa selesai dua hari lebih cepat pada 8 Maret.

“Berbagai pengecatan juga sudah dilakukan. Jadi ini tidak berhubungan dengan apa yang sedang kami kerjakan,” kata Priandhi.

“Tenun tradsional juga sudah dimuali dicat. Diskusi saya dengan teman-teman di lapangan, mereka sangat yakin dengan proses sekarang ini bahwa akan selesai sebelum 10 Maret,”.

"Pengecatan sisi batas lintasan, perbaikan pagar, juga sudah akan selesai semuanya,” ujarnya.

Baca Juga: Jadwal MotoGP Qatar 2022 - Kesangaran Ducati dan Ujian Pertama Fabio Quartararo