Flandy Limpele Tolak Kontrak Baru dari PBSI-nya Malaysia, Diisukan Kembali ke Cipayung

By Ardhianto Wahyu Indraputra - Senin, 28 Maret 2022 | 15:06 WIB
Pasangan ganda putra Malaysia, Soh Wooi Yik (kiri) dan Aaron Chia, bersama pelatih, Flandy Limpele, bereaksi setelah kemenangan atas Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo (Indonesia) pada perempat final Olimpiade Tokyo 2020 di Musashino Forest Sports Plaza, Tokyo, Jepang, 29 Juli 2021. (PEDRO PARDO / AFP)

Goh/Izzuddin memenangi German Open 2022 dan menjadi runner-up Swiss Open 2022 di mana mereka bersua wakil Indonesia, Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto.

Swiss Open 2022 pada akhirnya menjadi turnamen terakhir Flandy sebagai pelatih ganda putra Malaysia.

Dikutip dari The Star, BAM pada Senin (28/3/2022) mengonfirmasi bahwa mantan tandem Eng Hian tersebut akan meninggalkan posnya per 1 April 2022.

BAM menjelaskan tawaran perpanjangan kontrak sebenarnya telah disodorkan hanya saja tekad Flandy untuk menjalani petualangan baru telah bulat.

Baca Juga: Swiss Open 2022 - Ada Peran Junior di Balik Sukses Fajar/Rian di Final

"BAM ingin menunjukkan apresiasi yang tulus kepada Flandy atas dedikasi dan komitmennya," kata BAM dalam pernyataan tertulis mereka.

"Kami mendoakan kesuksesan dalam usahanya pada masa depan."

Flandy meninggalkan kompatriotnya, Rexy Mainaky, yang baru akhir tahun lalu menjabat sebagai direktur kepelatihan sektor ganda Malaysia.

Dalam kalimatnya, Flandy mengaku telah mengomunikasikan keputusannya kepada Rexy.

Baca Juga: Swiss Open 2022 - Selamatkan Shuttlecock di Antara 2 Kaki, Jonatan Christie Bikin Tunggal Putra India Terheran-heran