Timnas U-20 Indonesia Akan Diperkuat Pemain Naturalisasi, Ini Kata Ketum PSSI

By Lukman Adhi Kurniawan - Selasa, 12 April 2022 | 21:50 WIB
Ketua Umum PSSI, Mochamad Iriawan, sedang memberikan keterangan kepada awak media di Stadion Madya, Senayan, Jakarta, 12 April 2022. (MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM)

BOLASPORT.COM - Ketua Umum (Ketum) PSSI, Mochamad Iriawan, memberikan keterangan terkait naturalisasi pemain timnas U-20 Indonesia.

Seperti diketahui PSSI mengutus Hasani Abdulgani untuk bertemu dengan pemain keturunan.

Agenda ini sebenarnya adalah pertemuan dengan Jordi Amat dan Sandy Walsh.

Namun, Hasani juga mendapatkan tugas untuk bertemu dengan pemain rekomendasi pelatih Shin Tae-yong untuk bergabung dengan timnas U-20 Indonesia.

Sebelumnya ada tiga pemain muda yang menjadi kandidat.

Kedua nama yang dikabarkan sudah setuju adalah Jim Croque dan Ivar Jenner.

Terkait hal ini Ketum PSSI, Mochamad Iriawan, memberikan penjelasan.

Menurutnya, dia sudah menugaskan Hasani Abdulgani yang saat ini sudah berada di Belanda untuk membangun komunikasi.

"Kalau naturalisasi sekali lagi itu hak pelatih ya yang senior seperti Sandy Walsh, Jordi Amat itu Shin Tae-yong yang mau."