Jika Raih Ballon d'Or, Karim Benzema Harus Berterima Kasih kepada Vinicius Junior

By Khasan Rochmad - Rabu, 20 April 2022 | 03:30 WIB
Vinicius Junior merayakan golnya bersama Karim Benzema (TWITTER.COM/YIDZIMIBRHM06)

Pada pertandingan terakhir Madrid melawan Sevilla, Vinicius berperan penting dalam gol terakhir yang dicetak Benzema dalam kemenangan la remontada tersebut.

Vinicius membuka celah yang memungkinkan untuk mengecoh pemain bertahan Sevilla dan ia berhasil memberi umpan ke Rodrygo.

Rodrygo berhasil melakukan umpan tarik yang mengarah ke Benzema dan berbuah menjadi gol kemenangan Madrid.

Baca Juga: Respek, Fan Liverpool Rencanakan Aksi Penghormatan untuk Cristiano Ronaldo

Hunter menyebut bahwa kedua pemain tersebut telah menghasilkan sepak bola yang indah karena kerja sama yang apik.

"Meskipun argumen tentang kehebatan Benzema dan kebutuhannya untuk memenangkan penghargaan bersejarah ini adalah tentang sifat permainannya yang lebih baik,” tutur Hunter melanjutkan.

"Kemitraannya dengan Vinicius itu lebih daripada statistik murni, tidak ada yang bisa menghindari angka luar biasa yang dihasilkan kedua pria itu."

Benzema sendiri juga memiliki hal yang sama terkait pendapat dari Hunter dengan menyebut Vinicius masih muda dan akan menjadi pemain berkelas di masa depan.

"Saat ini, terlalu banyak orang tidak peduli untuk melihat apa yang dilakukan seorang pemain dalam sebuah pertandingan, hanya pada siapa yang mencetak gol," kata Benzema.

"Hari berikutnya di berita utama, itu adalah 'dia yang terbaik!' Itu terjadi pada saya: permainan buruk, tapi saya mencetak gol, dan saya dipuji."