Fan Liverpool dan Man United Kompak Beri Penghormatan ke Cristiano Ronaldo, Juergen Klopp: Berkelas!

By Guntur Aji Bayu Riyanto - Rabu, 20 April 2022 | 08:45 WIB
Liverpool berhasil mengambil alih pucuk klasemen Liga Inggris usai pasukan Juergen Klopp menang 4-0 atas Manchester United. (TWITTER.COM/PREMIERLEAGUE)

BOLASPORT.COM - Juergen Klopp mengakui bahwa penghormatan kepada Cristiano Ronaldo yang dilakukan oleh penggemar Liverpool dan Manchester United adalah suatu hal berkelas.

Juergen Klopp mengutarakan kekagumannya tersebut ketika konferensi pers pasca-pertandingan antara Liverpool vs Manchester United.

"Momen pertandingan (terbaik) bagi saya adalah menit ketujuh saat seisi stadion menunjukkan kelasnya," kata Juergen Klopp dikutip BolaSport.com dari laman resmi Liverpool.

"Seisi stadion bersama-sama menunjukkan momen berkelas, jelas semua orang tahu sejak kemarin, sejak saya pertama kali mendengarnya."

"Ada begitu banyak hal yang jauh lebih penting dalam hidup daripada sepak bola."

"Kami benar-benar merasakannya untuk Cristiano Ronaldo dan keluarganya."

"Bagi saya, penghormatan (menit ke-7) adalah sebuah momen terbaik dalam pertandingan," ujar Juergen Klopp menambahkan.

Cristiano Ronaldo mendapat penghormatan spesial dari fan Liverpool dan Manchester United pada laga tunda pekan ke-30 Liga Inggris 2021-2022, Selasa (19/4/2022) atau Rabu dini hari WIB.

Para penggemar Liverpool dan Manchester United di Stadion Anfield kompak memberikan tepuk tangan untuk Cristiano Ronaldo ketika laga memasuki menit ke-7.

Baca Juga: Tantang Liverpool Tanpa Cristiano Ronaldo, Manchester United Ukir Sejarah Kelam di Anfield