Hasil Liga Inggris - Penalti Jorginho Dibayar Christian Pulisic, Chelsea Menang, West Ham United Gagal Gusur Man United

By Muhammad Zaki Fajrul Haq - Minggu, 24 April 2022 | 22:00 WIB
Chelsea sukses memenangi Derbi London berikutnya atas West Ham United lewat kemenangan 1-0 di Stamford Bridge pada pekan ke-34 Liga Inggris 2021-2022. (JUSTIN TALLIS/AFP)

Memanfaatkan umpan silang dari Marcos Alonso, Pulisic dengan cepat menyambar bola dan melepaskan tendangan kaki kiri yang mengarah ke pojok kiri bawah gawang West Ham United.

Fabianski gagal menjangkau bola dan harus melihat gawangnya jebol untuk kali pertama dalam laga kali ini.

Gol Pulisic tersebut sekaligus menutup pertandingan dan membawa Chelsea menang dengan skor tipis 1-0 atas West Ham United.

Dengan kekalahan ini, West Ham United gagal memanfaatkan peluang untuk menggeser Manchester United dari posisi keenam klasemen sementara Liga Inggris 2021-2022.

The Hammers kini berada di posisi ketujuh dengan 52 poin dari 34 laga, sementara Manchester United telah mengoleksi 54 poin dari 34 pertandingan.

Baca Juga: Bersama Chelsea, Christian Pulisic Alami Perkembangan Luar Biasa

Chelsea 1-0 West Ham United (Christian Pulisic 90')

Susunan pemain Chelsea dan West Ham United:

Chelsea (3-4-1-2): 16-Edouard Mendy; 28-Cesar Azpilicueta, 6-Thiago Silva, 14-Trevoh Chalobah; 12-Ruben Loftus-Cheek (22-Hakim Ziyech 76'), 7-N'Golo Kante, 5-Jorginho, 3-Marcos Alonso; 19-Mason Mount; 29-Kai Havertz (9-Romelu Lukaku 76'), 11-Timo Werner (10-Christian Pulisic 76')

Pelatih: Thomas Tuchel

West Ham United (3-4-2-1): 1-Lukasz Fabianski; 31-Ben Johnson, 15-Craig Dawson; 5-Vladimir Coufal, 28-Tomas Soucek, 16-Mark Noble (41-Declan Rice 62'), 26-Arthur Masuaku; 7-Andriy Yarmolenko (20-Jarrod Bowen 73'), 8-Pablo Fornals; 22-Said Benrahma (10-Manuel Lanzini 78')

Pelatih: David Moyes

Wasit: Michael Oliver