SEA Games 2021 - Tim Putra Indonesia Bikin Kejutan Usai Kandaskan Tuan Rumah

By Wahid Fahrur Annas - Sabtu, 14 Mei 2022 | 00:15 WIB
Aksi petenis Indonesia, Christoper Rungkat pada SEA Games 2021. (Tenis Indonesia)

“Hasil drawing memang tidak menguntungkan kita karena langsung bertemu unggulan kedua karena kita juga tak punya peringkat dan kita harus fight sampai akhir,” kata Kapten Tim Febi Widhiyanto.

“Namun, Christo bisa ambil kemenangan di laga pertama,” ujarnya.

“Ketika lawan menyamakan kedudukan di single kedua, kami tetap berusaha dan diberi kemenangan. Semoga besok Indonesia bisa melanjutkan langkah sukses ini.” tutur Febi.

Baca Juga: Thomas Cup 2022 - Modal Anti-panik, Anthony Ginting Beri Luka untuk Kento Momota

Dengan kemenangan ini, Indonesia melaju ke semifinal tenis beregu putra di SEA Games edisi ke-31 ini.

Pada babak empat besar, Sabtu (14/5/2022), Christopher Rungkat dan kawan-kawan akan meladeni Malaysia.

Skuad Negeri jiran itu lolos ke empat besar usai  menang atas Kamboja 2-1.

“Kami optimistis bisa mengatasi Malaysia dan melaju ke babak akhir,” ucap kapten tim, Febi Widhiyanto.

Sementara tim putri Indonesia bakal meladeni tuan rumah, Vietnam di semifinal beregu putri. Aldila Sutjiadi dkk yang menempati unggulan kedua, mendapat bye di babak pertama.

Sedangkan tuan rumah Vietnam menyingkirkan Laos 3-0.