Manajer Thailand Tersikut Kawin Thamsatchanan hingga Cedera Saat di Ruang Ganti, Terancam Absen Saat Bertemu Indonesia

By Bagas Reza Murti - Selasa, 17 Mei 2022 | 09:11 WIB
Nualphan Lamsam, manajer baru timnas Thailand

BOLASPORT.COM - Kabar buruk menimpa manajer timnas U-23 Thailand, Nualphan Lamsam atau biasa dipanggil Madam Pang yang mengalami cedera karena tak sengaja disikut pemainnya.

Dilansir BolaSport.com dari Thai League Central, Nualphan Lamsam mengalami cedera dan harus mendapat perawatan lebih lanjut pada Selasa (17/5/2022).

Sumber yang sama menyebut bila Madam Pang tak sengaja tersikut kiper Thailand, Kawin Thamsatchanan.

Peristiwa itu terjadi saat laga antara Thailand Vs Laos yang berlangsung Senin (16/5/2022) malam WIB.

Madame Pang terkena sikutan Kawin di bagian hidung.

Baca Juga: Skenario Arsenal Lolos Liga Champions, Wajib Menang dan Harus Banyak Berdoa

Foto menunjukkan Madam Pang mendapat perawatan dari tim medis Thailand.

Dengan adanya kejadian ini, Madam Pang terancam absen saat Thailand melawan Indonesia di semifinal SEA Games 2021 pada Kamis (19/5/2022) mendatang.

Madam Pang dilaporkan akan pulang ke Thailand untuk mendapat perawatan lebih lanjut.

Sementara itu, dilansir BolaSport.com dari TheThao247, Madam Pang masih bisa menahan sakit dengan mengompres es di sekitar bagian yang terkena sikutan.

Namun pada Selasa ini, Madame Pang harus discan untuk melihat seberapa parah kondisi hidungnya.

Kehadiran Madame Pang di timnas Thailand memang memberikan suntikan motivasi sendiri bagi pemain.

Sosok miliarder berusia 56 tahun itu juga jadi bagian penting kala Thailand menjuarai Piala AFF 2020 lalu.

Baca Juga: Erik ten Hag Ngebet Rekrut Frenkie de Jong, Man United bakal Manfaatkan Kondisi Finansial Barcelona

Di SEA Games 2021, Madam Pang menjanjikan bonus besar untuk pemain Thailand bila mampu meraih medali emas.

"Saya tahu betul bahwa semua orang datang ke sini untuk bermain demi kehormatan negara dan saya juga menyadari pengorbanan yang dilakukan para pemain dalam acara besar seperti ini," ujar Madam Pang dilansir dari Bangkok Post.

"Jadi untuk memotivasi semua pemain, saya menawarkan bonus lima juta baht ini untuk menambah dorongan dalam upaya kami meraih medali emas," tambahnya.

Jika dirupiahkan maka, jumlah yang disebut Madam Pang setara dengan Rp 2 Miliar.

Madam Pang juga berharap timnas U-23 Thailand mendapat banyak dukungan dari rakyat Negeri Gajah Putih.

"Jumlah ini akan menjadi tambahan hadiah yang akan diterima tim dari Otoritas Olahraga Thailand (SAT) jika mereka memenangkan turnamen di Vietnam," ujarnya.

Baca Juga: Karim Benzema atau Cristiano Ronaldo, Siapa yang Lebih Banyak Cetak Gol sejak 2018?

Instagram @panglamsam
Madam Pang manajer timnas Thailand

“Namun, saya dan pelatih Mano [Polking] percaya bahwa para pemain ini dapat mencapai apa pun."

"Saya juga berharap para penggemar kami akan mendukung kami dan saya dapat meyakinkan semua orang bahwa kami akan melakukan yang terbaik untuk membawa kegembiraan bagi rakyat Thailand dengan memenangkan medali emas," tambahnya.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom)