Man United Tak Punya Daya Tarik, Darwin Nunez bakal Gabung Liverpool

By Muhammad Zaki Fajrul Haq - Selasa, 7 Juni 2022 | 23:30 WIB
Selebrasi Darwin Nunez usai mencetak gol ke gawang lawan dalam satu pertandingan Liga Portugal. (TWITTTER.COM/CHAMPIONSLEAGUE)

BOLASPORT.COM - Darwin Nunez diyakini akan bergabung dengan Liverpool karena Manchester United dinilai tidak punya daya tarik.

Nama Darwin Nunez memang tengah menjadi incaran banyak klub top Eropa.

Namun, dari berbagai klub yang ada, nama Liverpool dan Manchester United menjadi dua tim yang paling sering dikaitkan dengan Nunez.

Manchester United tengah mencari penyerang tengah baru seiring kepergian Edinson Cavani pada akhir musim 2021-2022.

Selain itu, Manchester United sejauh ini hanya memiliki Cristiano Ronaldo yang benar-benar bermain apik di lini serang.

Anthony Martial, yang dipinjamkan ke Sevilla, pun kabarnya akan dijual.

Sementara itu, Liverpool disebut mengincar Nunez karena ingin mencari sosok pengganti Sadio Mane.

Baca Juga: 4 Alternatif Striker yang Bisa Didatangkan Liverpool jika Darwin Nunez Terlalu Mahal

Mane dikabarkan akan hengkang pada bursa transfer musim panas 2022 untuk mencari pengalaman baru ke klub lain.

Nunez, yang masih berusia 22 tahun, digadang-gadang menjadi pengganti ideal di posisi Mane.

Man United dan Liverpool pun bersaing keras untuk mendapatkan Nunez yang harganya bisa mencapai 118 juta euro atau sekitar Rp1,83 triliun.

Namun, apabila disuruh memilih, Nunez kemungkinan besar akan lebih condong untuk bergabung dengan Liverpool.

Hal itu disampaikan oleh eks bek kanan Liverpool, Glen Johnson.

Dikutip BolaSport.com dari Metro.co.uk, Johnson yakin kalau Nunez akan memilih hijrah ke Anfield.

Menurut Johnson, Manchester United tidak memiliki daya tarik yang lebih hebat daripada The Reds.

TWITTTER.COM/CHAMPIONSLEAGUE
Selebrasi Darwin Nunez usai mencetak gol ke gawang lawan dalam satu pertandingan Liga Portugal.

Baca Juga: Kehilangan Sadio Mane, Liverpool Diminta Bajak Darwin Nunez dari Radar Transfer Man United

"Anda akan berpikir Nunez bakal pergi ke Anfield jika itu antara Liverpool dan Manchester United," ucap Johnson.

"Seperti yang kita ketahui, Manchester United tidak memiliki daya tarik yang sama seperti dulu."

"Ada saat ketika Manchester United datang menelepon lalu jawabannya adalah 'Ya'."

"Saat ini, itu tidak terjadi, jadi jika Liverpool dan Manchester United akan head to head, maka saya yakin dia akan memilih Liverpool daripada United," tutur Johnson melanjutkan.

Kurangnya daya tarik Manchester United itu tidak lepas dari hasil yang mereka dapatkan pada musim 2021-2022.

Setan Merah hanya finis di posisi keenam klasemen Liga Inggris 2021-2022.

Dengan finis di posisi keenam, Manchester United hanya akan bermain di ajang Liga Europa pada musim 2022-2023.

Baca Juga: Ada Tiga Kandidat yang Cocok Menggantikan Sadio Mane di Liverpool, Dua dari Klub Rival

Adapun Liverpool memiliki prospek yang menjanjikan karena akan bermain di ajang Liga Champions 2022-2023.