Moto3 Jerman 2022 - Misi Balas Budi Mario Aji

By Ardhianto Wahyu Indraputra - Kamis, 16 Juni 2022 | 17:23 WIB
Pembalap Honda Team Asia, Mario Suryo Aji, optimisitis dengan peluangnya pada balapan seri ke-10 Moto3 Jerman tetapi tak ingin membebani diri dengan ekspektasi. (GOLD AND GOOSE/HONDA TEAM ASIA)

Mario melakoni dua balapan di Sachsenring pada Rookies Cup musim lalu dengan hasil terbaik adalah posisi ketujuh.

Mario pun optimistis dengan peluangnya. Meski demikian, pembalap asal Magetan tersebut berusaha menahan ekspektasinya.

"Saya mengenal sirkuit ini di mana Anda berbelok sepanjang lap, hampir tidak ada lintasan lurus," kata pembalap asal Magetan tersebut.

"Saya cukup optimistis, saya punya kenangan bagus dari balapan Rookies Cup tahun lalu tetapi saya tidak ingin memberikan ekspektasi apapun kepada diri saya sendiri."

"Tujuan saya adalah memberikan yang terbaik di setiap putaran dan terus bekerja sama dengan tim."

"Sejauh ini mereka mendukung saya dan saya ingin membayarnya atas usaha yang mereka lakukan bagi saya."

Mario diharapkan bisa menjaga konsistensi pada musim debutnya di Moto3.

Musim ini pembalap berusia 18 tahun itu sudah dua kali finis di zona poin yaitu saat finis ke-14 pada GP Indonesia dan ke-13 pada GP Italia.

Moto3 Jerman akan berlangsung pada 17-19 Juni 2022. Balapan dijadwalkan digelar pada Minggu (19/6/2022) pukul 16.00 WIB.

Baca Juga: Takaaki Nakagami Dirumorkan Hijrah ke WSBK, Kabar Baik buat Mario Aji?