Thomas Doll: Dua Pemain Asing Baru Persija Segera Datang

By Mochamad Hary Prasetya - Minggu, 26 Juni 2022 | 12:00 WIB
Pelatih Persija Jakarta, Thomas Doll, saat sedang memimpin timnya di Stadion Patriot Candrabhaga, Bekasi, Jawa Barat, 6 Juni 2022. (MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM)

BOLASPORT.COM - Pelatih Persija Jakarta, Thomas Doll, memastikan bahwa dua pemain asing baru Macan Kemayoran akan segera tiba.

Kuota pemain asing Persija Jakarta masih belum lengkap sampai saat ini.

Pasukan Ibukota itu baru mendatangkan dua pemain asing asal Ceko yakni Michael Krmencik dan Odgej Kudela.

Kudela berposisi sebagai bek tengah dan Krmencik didatangkan untuk menjadi ujung tombak Persija Jakarta.

Kedatangan dua pemain asing itu sangat diapresiasi oleh The Jakmania.

Sebab, Krmencik dan Kudela masih aktif membela timnas Ceko.

Tersisa dua pemain asing yang belum didatangkan Persija Jakarta berasal dari Asia dan Non Asia.

Thomas Doll tidak mau membocorkan nama pemain asing Persija Jakarta itu dan lebih baik untuk menunggu.

Baca Juga: Timnas Putri Indonesia Matangkan Permainan untuk Piala AFF Wanita 2022

"Dua pemain asing kami dari Ceko bisa membantu tim ini dan untuk pemain asing Asia dan satu lagi akan datang secepatnya," ucap Thomas Doll.

Pelatih asal Jerman itu sangat senang dengan upaya manajemen Persija Jakarta yang berani mendatangkan pemain-pemain asing sesuai keinginannya.

Menurut Thomas Doll, pergerakan manajemen Persija Jakarta bisa dibilang sangat cepat.

"Manajemen sudah bekerja dengan baik untuk mendatangkan pemain yang sangat baik, saya senang sekali," kata Thomas Doll.

Baca Juga: Link Live MotoGP Belanda 2022 - Quartararo Dikepung Ducati Lagi, Mulai Pukul 19.00 WIB

Thomas Doll bisa dibilang pelatih yang melawan arus dalam turnamen pramusim Piala Presiden 2022.

Ia lebih membagi dua tim Persija Jakarta untuk tampil di Piala Presiden 2022.

Tim muda Persija Jakarta bermain melawan Barito Putera dan RANS Nusantara FC dengan hasil kekalahan.

Lanjut tim senior Persija Jakarta berjumpa Borneo FC serta Madura United.

Baca Juga: Moto3 Belanda 2022 - Tim Akan Membantu tapi di Lintasan Mario Harus Berusaha Sendiri

Hasilnya tim senior juga kalah dari Borneo FC dengan skor 1-2 pada laga Grup B Piala Presiden 2022 di Stadion Segiri, Samarinda, Kalimantan Timur, Sabtu (25/6/2022).

Dalam laga semalam, Persija Jakarta turun dengan mengandalkan pemain-pemain lokal.

"Saya memberikan pesan kepada pemain bahwa tanpa pemain asing kalian harus berjuang untuk mendapatkan posisi inti."

"Tapi yang bisa kami lihat pada pertandingan ini ada beberapa pemain yang belum siap bermain 90 menit," ucap Thomas Doll.

Baca Juga: Here We Go! Hengkang dari Real Madrid, Gareth Bale Gabung Klub Giorgio Chiellini

Tim senior Persija Jakarta menyisahkan satu laga lagi melawan Madura United pada Selasa (28/6/2022).

Itu laga terakhir Persija Jakarta di Piala Presiden 2022 karena sudah dipastikan gagal lolos ke babak delapan besar.