Malaysia Open 2022 - Kalah Mental, Tuan Rumah Kembali Tanpa Gelar

By Wawan Saputra - Minggu, 3 Juli 2022 | 12:08 WIB
Atlet bulutangkis ganda putra Malaysia, Goh Sze Fei dan Nur Izzudin, sedang bertanding di Istora Senayan, Jakarta, 9 Juni 2022. (MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM)

BOLASPORT.COM - Final Malaysia Open 2022 tanpa wakil tuan rumah. Dua pasangan ganda putra yang menjadi harapan terakhir kandas di semifinal.

Dua pasangan tuan rumah, Aaron Chia/Soh Wooi Yik dan Goh Sze Fei/Nur Izzuddin, kompak kalah pada semifinal Malaysia Open 2022 yang digelar di Axiata Arena, Malaysia, Minggu (2/7/2022).

Aaron Chia/Soh Wooi Yik disingkirkan unggulan kedua asal Jepang, Takuro Hoki/Yugo Kobayashi, dalam dua gim langsung.

Bertanding dengan sengit pada gim pertama, Chia/Soh bak kehilangan taring pada gim berikutnya ketika kalah dengan jarak 12 poin.

Chia/Soh kembali menunda asa untuk memenangi turnamen BWF pertama mereka setelah kalah dengan skor 21-23, 9-21.

Adapun Goh Sze Fei/Nur Izzuddin dikalahkan pasangan Indonesia, Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto, yang memang lebih diunggulkan.

Fajar/Rian hanya membutuhkan waktu 37 menit untuk membungkam juara German Open 2022 tersebut di hadapan ribuan pendukung tuan rumah.

Sejak gim pertama memang sudah terlihat bagaimana Goh/Izzuddin kesulitan untuk mengimbangi permainan Fajar/rian.

Pada gim kedua Goh/Izzuddin mencoba untuk bangkit tetapi tidak berhasil.

Baca Juga: Malaysia Open 2022 - Sejarah Tunjukkan Fajar/Rian dan Hoki/Kobayashi Seimbang