Piala AFF U-19 2022 - Dibekuk Vietnam, Brunei Darussalam Terima Kasih kepada Suporter Indonesia

By Abdul Rohman - Rabu, 6 Juli 2022 | 22:00 WIB
Suasana pertandingan timnas U-19 Vietnam kontra timnas U-19 Brunei Darussalam di Stadion Patriot Candrabhaga, Bekasi, Jawa Barat, 6 Juli 2022. (MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM)

"Kepada pemain-pemain, mereka berasa seperti bermain di tempat sendiri," tutur
Faizalani Abd Ghani.

Pada laga kontra Vietnam, Brunei Darussalam menelan kekalahan dengan skor 4-0.

Baca Juga: BREAKING NEWS - Tokyo Verdy Pecat Intepreter Pratama Arhan karena Bocorkan Debut

Gol Vietnam diciptakan oleh Ha Chau Phi (menit ke-11'), Gian Tan (32', 59'), dan Nguyen Duc Viet (62').

Faizalani menambahkan, Brunei Darussalam banyak mendapatkan pelajaran selama di Piala AFF U-19 2022.

Brunei Darussalam saat ini berstatus sebagai juru kunci klasemen Grup A Piala AFF U-19 2022.

Baca Juga: Persib dan Persija Gigit Jari, Ramai Rumakiek Pilih Main di Liga 2

Pada dua pertandingan sebelumnya, Brunei Darussalam juga menelan kekalahan dari Myanmar (7-0) dan timnas U-19 Indonesia (7-0).

"Pasukan kalah 0-4, tapi disini pasukan melihat pencapaian," tutur Faizalani.

"Saya pikir pemain dapat belajar dari pemain-pemain (kontestan Piala AFF U-19) yang bagus," tutup Faizalani.

 
 
 
Lihat postingan ini di Instagram
 
 
 

Sebuah kiriman dibagikan oleh BolaSport.com (@bolasportcom)