Hasil Singapore Open 2022 - Cuma 22 Menit, Apriyani/Fadia Libas Wakil Tuan Rumah

By Wahid Fahrur Annas - Selasa, 12 Juli 2022 | 17:35 WIB
Aksi ganda putri Indonesia, Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhanti, pada laga final Malaysia Open 2022, Minggu (3/7/2022). (PP PBSI)

Selepas jeda, Apriyani/Fadia mulai menerapkan permainan cepat yang membuat Jin/Wong sangat kewalahan.

Permainan adu drive dan smes-smes keras yang dilakukan Apriyani/Fadia ampuh membuat Jin/Wong pontang-ponting.

Bahkan keunggulan 11 angka dicatatkan Apriyani/Fadia dengan skor 16-5.

Jin/Wong hanya mampu membalas empat angka tambahan sebelum Apriyani/Fadia mengakhiri laga gim kesatu dengan tempo 11 menit.

Servis yang tak sempurna dari pemain Singapura memberikan poin kemenangan untuk Apriyani/Fadia dengan skor 21-9.

Baca Juga: Hasil Singapore Open 2022 - Lanny/Jesita Disisihkan Unggulan Kelima

Pada gim kedua, Jin/Wong kembali mampu membuka skor duluan.

Akan tetapi, Apriyani/Fadia berhasil memimpin kembali dengan skor 5-3.

Apriyani/Fadia kembali memimpin dengan skor yang cukup jauh pada interval gim kedua 11-4.

Selepas jeda, Apriyani/Fadia makin tak terkejar usai ugnggul 10 angka, 16-6.

Apriyani/Fadia akhirnya mengakhiri laga dengan waktu 22 menit saja dengan skor 21-8.

Pada babak kedua, Apriyani/Fadia akan menghadapi wakil Jerman, Linda Efer/Isabel Lohau.

Baca Juga: Hasil Singapore Open 2022 - Setelah Lama Menepi, Leo/Daniel Langsung Ganyang Wakil Malaysia