Cesc Fabregas: Arsenal Sudah Bisa Jadi Kandidat Juara Lagi

By Lariza Oky Adisty - Rabu, 3 Agustus 2022 | 20:15 WIB
Gelandang AS Monaco, Cesc Fabregas. (TWITTER.COM/ADAMSONABRAHAM)

“Terkadang, sebuah klub masih terlalu muda untuk bersaing menjadi juara, seperti yang terjadi pada Arsenal 1-2 tahun belakangan," tutur dia.

“Hanya saja, menurut saya, sekarang Arsenal sudah lebih dewasa. Para pemain muda sudah lebih tua.” 

“Saya melihat Arsenal ada pada fase yang berbeda. Mereka sudah memperkuat materi skuad pada beberapa area yang kurang.” 

“Saya menantikan musim 2022-2023 karena akan sangat menarik,” ucap Fabregas lagi. 

Kali terakhir Arsenal juara Liga Inggris adalah pada musim 2003-2004.

Mereka tidak pernah lagi juara setelah itu. 

Baca Juga: Tak Lazim, Lagu You'll Never Walk Alone Berkumandang di Sesi Latihan Arsenal

Pada musim 2021-2022, The Gunners harus puas hanya duduk di urutan kelima klasemen akhir dengan 69 poin. 

Arsenal pun gagal lolos ke Liga Champions musim 2022-2023.