Link Live Streaming Brentford Vs Man United - Misi Erik ten Hag Beri Kemenangan Perdana Setan Merah

By Khasan Rochmad - Sabtu, 13 Agustus 2022 | 08:30 WIB
Pelatih Manchester United, Erik ten Hag, memberi instruksi kepada pasukannya dalam laga Liga Inggris kontra Brighton & Hove Albion di Stadion Old Trafford, Minggu (7/8/2022). (LINDSEY PARNABY/AFP)

BOLASPORT.COM - Erik ten Hag mengemban misi memberi kemenangan perdana bagi Man United di Liga Inggris saat bertemu dengan Brentford. Untuk akses link live streaming bisa diakses di akhir artikel.

Manchester United akan mengunjungi Gtech Community Stadium, markas Brentford, Sabtu (13/8/2022) pukul 23.30 WIB, dalam lanjutan pekan kedua Liga Inggris 2022-2023.

Setelah menjalani awal yang buruk dengan kekalahan melawan Brighton & Hove Albion, kubu Setan Merah kini mengemban tekad untuk mencuri tiga poin perdana dari Brentford.

Brentford sendiri diyakini tak akan mudah memberikan Man United kemenangan begitu saja mengingat The Bees juga melewati awal musim yang tak maksimal.

Tim asuhan Thomas Frank hanya mendapat satu poin setelah bermain imbang melawan Leicester City di pekan perdana.

Man United di bawah Erik ten Hag kini mendapat tanggung jawab besar untuk bisa mengembalikan kejayaan The Red Devils.

Baca Juga: Daftar Nomine Ballon d'Or 2022 - Sudah, Berikan Saja kepada Karim Benzema Sekarang

Musim lalu, Man United berhasil sapu bersih dua kemenangan ketika berhadapan dengan Brentford.

Kemenangan 3-0 dan 3-1 menjadi modal berharga untuk bisa kembali mengalahkan Brentford meski bertindak sebagai tim tamu.

Meski diunggulkan, Man United tak akan menganggap enteng pertandingan melawan Brentford kali ini.

Man United akan menurunkan skuad terbaiknya termasuk sang megabintang asal Portugal, Cristiano Ronaldo.

Pada laga sebelumnya Ronaldo tak tampil dari menit pertama dan baru masuk di awal babak kedua.

Tercatat hanya Anthony Martial dan Victor Lindelof yang masih menepi untuk melakukan pemulihan cedera.

Baca Juga: Lionel Messi Gagal Masuk Nominasi Ballon d'Or untuk Pertama Kali sejak 2005, Cristiano Ronaldo Beda Nasib

Tiga rekrutan anyar Man United, yakni Tyrell Malacia, Lisandro Martinez, dan Christian Eriksen juga dipastikan siap tampil.

Khusus bagi Eriksen, ia akan melawan mantan klubnya yang dibela selama enam bulan pada paruh kedua musim lalu.

Brentford adalah klub yang menampung Eriksen usai putus kontrak dari Inter Milan akibat insiden henti jantung yang dialaminya bersama timnas Denmark di ajang EURO 2020.

Dengan kembalinya performa Eriksen, pemain asal Denmark ini siap merumput dan memberikan yang terbaik bagi Man United.

Link Live Streaming Brentford Vs Manchester United