PSSI Tambah Bonus Timnas U-16 Indonesia Jadi Rp 1,3 Miliar, Pemain Akan Ikuti Upacara Hari Kemerdekaan

By Bagas Reza Murti - Minggu, 14 Agustus 2022 | 18:15 WIB
Skuat timnas U-16 Indonesia juara Piala AFF U-16 2022 di Stadion Maguwoharjo, Sleman, Jumat (12/8/2022). (MUTIARA KURNIA/BOLASPORT.COM)

BOLASPORT.COM - PSSI memberi tambahan bonus usai timnas U-16 Indonesia menjuarai Piala AFF U-16 2022.

Timnas U-16 Indonesia berhasil keluar sebagai juara setelah mengalahkan Vietnam dengan skor tipis 1-0 dalam final Piala AFF U-16 2022 di Stadion Maguwoharjo, Sleman, pada Jumat (12/8/2022).

Satu-satunya gol kemenangan timnas U-16 Indonesia diciptakan oleh Muhammad Kafiatur Rizky pada menit ke-45+1.

Berkat kemenangan ini, Indonesia meraih gelar kedua di Piala AFF U-16 setelah juara tahun 2018 silam.

Pasca meraih gelar Piala AFF U-16 2022, timnas U-16 Indonesia juga diguyur bonus oleh PSSI.

Baca Juga: Hasil Liga 1 2022/2023 - Cleberson Buyarkan Kemenangan Persebaya di Detik-detik Akhir Derbi Suramadu, Madura United Masih Unbeaten

Sebelumnya, bonus sudah diberikan pasca menang dari Vietnam di babak grup A senilai Rp 100 juta.

PSSI juga kembali memberi bonus senilai Rp 150 juta usai Garuda Asia lolos ke final Piala AFF U-16 2022.

Sesaat pasca-final, PSSI menambah lagi bonus Garuda Asia senilai Rp 500 juta.

"Bonusnya pertama kan Rp 100 juta, kemarin Rp 150 (saat lolos ke final), hari ini alhamdulillah Rp 500 juta," kata Mochamad Iriawan saat menggelar konferensi pers pasca-laga Indonesia Vs Vietnam di Stadion Maguwoharjo, Jumat (12/8/2022).

Sehingga timnas U-16 Indonesia kini menerima kucuran bonus senilai total Rp 750 juta dari PSSI.

Bonus tersebut bertambah per Minggu (14/8/2022).

Dilansir BolaSport.com dari laman resmi PSSI, timnas U-16 Indonesia tiba di Jakarta dan akan menjalani sejumlah kegiatan.

Baca Juga: Misteri di Balik Makan Malam Erik ten Hag dengan Pemain Keturunan Indonesia Sebelum Manchester United Dibantai Brentford

Mutiara Kurnia/BOLASPORT.COM
Selebrasi timnas U-16 Indonesia sesaat setelah peluit akhir final Piala AFF U-16 2022 berakhir

Mereka juga akan dibubarkan pada 18 Agustus 2022 mendatang.

"PSSI memberikan bonus sebesar Rp1.385.000.000," bunyi pernyataan PSSI.

Rombongan timnas U-16 Indonesia direncanakan mengikuti upacara bendera Hari Kemerdekaan Republik Indonesia pada 17 Agustus.

"Semua ini adalah bentuk apresiasi PSSI kepada pemain. Total bonus bisa saja terus bertambah,’’ kata Sekjen PSSI, Yunus Nusi.

Pasca-menjuarai Piala AFF U-16 2022, Menpora RI Zainudin Amali mengatakan untuk mengawal tim ini karena diproyeksikan untuk SEA Games 2025 dan 2027.

"Yang pertama kita mensyukuri karena anak-anak kita sudah membanggakan dan harapan kita ke depan untuk anak-anak timnas U-16, kita punya harapan untuk satu timnas yang bagus untuk beberapa tahun ke depan." ujar Zainudin Amali.

"Mudah-mudahan mereka ini akan tetap seperti sekarang. Saya sudah komitmen sama Ketum PSSI, akan kita jaga mereka."

Baca Juga: Timnas U-19 Indonesia Masih Tunggu Shin Tae-yong, Vietnam Sudah Kalahkan 3 Tim ASEAN dan Akan Lawan Jepang

MUTIARA KURNIA/BOLASPORT.COM
Menpora Zainudin Amali bersama Ketum PSSI, Mochamad Iriawan, saat final Piala AFF U-16 2022 di Stadion Maguwoharjo, Sleman.

"Sampai kita proyeksikan untuk U-20, SEA Games 2025-2027, kita jaga sampai ke sana," tambahnya.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom)