Sebut Musim 2022-2023 akan Berjalan Aneh, Ini Prediksi Michael Owen soal 4 Besar Liga Inggris

By Lariza Oky Adisty - Sabtu, 20 Agustus 2022 | 20:45 WIB
Legenda sepak bola Inggris, Michael Owen, nampak sumringah saat sedang memberikan keterangan dalam sesi jumpa pers bersama Vidio di Menara SCTV, Senayan, Jakarta, 20 Agustus 2022. (MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM)

“Hanya saja buat saya, tiga tim terbawah nantinya adalah Fulham, Bournemouth, dan Southampton. Mereka mungkin akan menemui banyak masalah pada musim ini.”

Kendati begitu, Owen mengingatkan bahwa hasil di Liga Inggris musim 2022-2023 akan sangat mungkin berbeda dari prediksinya. 

Ada beberapa faktor yang bisa mengubah pendapat Owen. 

“Musim Liga Inggris berlangsung sangat panjang. Masih ada transfer yang belum selesai, masih ada pemain baru yang belum didaftarkan juga oleh klub.” 

“Selain itu akan ada Piala Dunia di tengah musim. Musim kompetisi 2022-2023 akan jadi musim yang aneh,” ucap Owen. 

Liga Inggris pekan ketiga mulai bergulir pada Sabtu (20/8/2022). 

Saat ini, juara bertahan Manchester City masih menguasai klasemen dengan enam poin dari dua kemenangan pada dua pekan pertama. 

ADRIAN DENNIS/AFP
Para pemain Manchester City dan Liverpool berbaris jelang kick-off semifinal Piala FA di Wembley, London (16/4/2022).

Baca Juga: Manchester United Vs Liverpool - Michael Owen: Tidak Ada Tim Liga Inggris Lain Sepopuler Mereka

Adapun posisi juru kunci dipegang rival sekota The Sky Blues, Manchester United. 

Setan Merah tidak mengumpulkan poin setelah kalah dua kali beruntun.