Kata Jordi Amat Usai Debut Tragisnya bersama Johor Darul Takzim di Liga Champion Asia

By Sasongko Dwi Saputro - Minggu, 21 Agustus 2022 | 15:45 WIB
Klub kaya raya asal Malaysia, Johor Darul Takzim, sekarang penuh sesak dengan 10 pemain berlabel naturalisasi di dalam tim setelah Jordi Amat bergabung. (TWITTER.COM/OFFICIALJOHOR)

Proses naturalisasi dari Jordi Amat tinggal menyisakan sedikit proses lagi.

Bersama Sandy Walsh, proses naturalisasi kedua calon pemain timnas Indonesia tersebut sudah ada di tangan DPR RI.

Jika proses di DPR RI sukses, maka keduanya tinggal mendapatkan pengesahan dari Presiden Jokowi sebelum diambil sumpahnya sebagai Warga Negara Indonesia.

Jika proses tersebut sudah dilalui, maka kedua pemain tersebut sudah berhak untuk mengenakan kostum timnas Indonesia.