MotoGP San Marino 2022 - Quartararo: Frustasi, Itu Batasnya, Saya Tidak Bisa Bertarung

By Delia Mustikasari - Senin, 5 September 2022 | 00:26 WIB
Pembalap Monster Energy Yamaha, Fabio Quartararo, jelang balapan MotoGP San Marino di Sirkuit Misano, Minggu (4/9/2022). (MOTOGP.COM)



BOLASPORT.COM - Pembalap Monster Energy Yamaha, Fabio Quartararo, finis di posisi kelima yang membuat frustrasi pada MotoGP San Marino di Sirkuit Misano, Minggu (4/9/2022) setelah 'mencapai batas' M1-nya.

Sementara itu, Francesco Bagnaia (Ducati) menggantikan Aleix Espargaro (Aprilia) sebagai rival terdekatnya dengan selisih 30 poin dalam perebutan gelar Juara Dunia MotoGP 2022 setelah finis pertama pada balapan MotoGP San Marino 2022.

Francesco Bagnaia mencetak kemenangan keempat berturut-turut untuk Ducati, sementara Fabio  Quartararo gagal finis empat besar di setiap balapan untuk pertama kalinya sejak MotoGP Americas pada April.

Tidak dapat membuat kemajuan awal yang diharapkan setelah start dari urutan kedelapan di grid, Quartararo dan saingannya Aleix Espargaro kemudian mendapat dua posisi karena kecelakaan di depan.

Baca Juga: Update Klasemen MotoGP 2022 - Posisi Quartararo Terancam Usai Bagnaia Menang Lagi

Quartararo melanjutkan untuk merebut posisi kelima dari Espargaro, pada lap ke-6 dari total balapan MotoGP San Marino sebanyak 28 putaran. Tetapi, kemajuannya kemudian mandek dan dia tertinggal 5,771 detik dari Bagnaia.

"Itulah batasnya. Lebih dari marah, saya benar-benar frustrasi karena saya memberikan 100 persen kemampuan saya dan tidak bisa berjuang lebih," kata Quartararo dilansir BolaSport.com dari Crash.

"Lebih dari itu dan saya pikir saya akan berada di dasar. Kami benar-benar mencapai batas motor kami hari ini. “Tidak ada masalah, itu masalahnya. Jika Anda memeriksa kecepatannya, saya memiliki kecepatan yang sama dengan latihan. Saya merasa cukup baik di atas motor."

“Saya membuat balapan yang sangat bagus hari ini, tetapi hanya posisi kelima dan tertinggal 5 detik dari pemenang balapan. Jadi kami tidak dalam posisi yang bagus. Itu semua tergantung di mana kami memulai di grid dan apakah kita bisa menyalip atau tidak," ucap Quartararo.

Setelah melewati Espargaro ketika melebar, Quartararo akhirnya finis setengah detik di belakang VR46 Ducati milik Luca Marini.

"Saya melihat Aleix juga kesulitan pada grip, dan saya bisa menyalipnya. Tetapi dengan yang lain, saya bahkan tidak bisa mencoba. Jadi itu sesuatu yang membuat saya cukup frustrasi karena saya tidak dapat mencoba apa pun dan saya tidak menikmatinya seperti biasa," aku Quartararo.

"Suatu kali saya langsung melaju di tikungan 10, kemudian saya bisa kembali untuk (menangkap) Marini, tetapi saya mengendarai seperti saya memiliki pisau di tenggorokan. Dan mencoba  menyalip Marini tidak mungkin," tutur pembalap asal Prancis itu.

Quartararo sekarang akan memulai enam seri balap terakhir MotoGP 2022 dengan keunggulan 30 poin atas Bagnaia yang telah mengungguli Quartararo dengan 61 poin selama empat balapan terakhir.

"Tidak, saya tidak akan mengatakan saya khawatir tentang kejuaraan, tetapi saya juga tidak tenang. Saya lebih konsisten daripada Pecco (sapaan akrab Francesco Bagnaia), tetapi dalam kecepatan kami sangat lambat," kata Quartararo.

Espargaro sekarang tertinggal tiga poin di belakang Bagnaia di urutan ketiga klasemen sementara pembalap MotoGP 2022 secara keseluruhan.

Quartararo diperkirakan akan mencoba versi prototipe Yamaha 2023 sebagai bagian dari kegiatan pengujiannya pada Selasa dan Rabu, 6-7 Septemner sebelum menuju seri balap Eropa terakhir, di Aragon.

"Aragon tentu saja akan menjadi sulit, tetapi kemudian Jepang, Thailand, Australia. Kami sudah lama tidak ke sana, jadi mudah-mudahan kami mendapat kejutan besar di sana," katanya.

Rekan setim Quartarari, Franco Morbidelli, terlempar dari posisi ke-12 pada lap ketiga.

Baca Juga: MotoGP San Marino 2022 - Bastianini Puas Bersaing dengan Calon Rekannya