Juventus Sudahi Rekor Buruk, Massimiliano Allegri: Kami Harus Tetap Low Profile

By Muhammad Zaki Fajrul Haq - Senin, 3 Oktober 2022 | 09:15 WIB
Pelatih Juventus, Massimiliano Allegri. (TWITTER.COM/TGOALPOST)

Ketiga gol Si Nyonya Tua masing-masing dicetak oleh Filip Kostic pada menit ke-24, Dusan Vlahovic pada menit ke-59, dan Arkadiusz Milik pada menit ke-62.

Kemenangan Juventus juga sekaligus membawa mereka naik ke posisi tujuh klasemen Liga Italia 2022-2023.

Juventus kini mengoleksi 13 poin dari delapan laga sepanjang musim 2022-2023 dan unggul satu poin atas rival mereka, Inter Milan.

Inter Milan sendiri berkubang di posisi kesembilan dengan torehan 12 poin dari delapan laga.

Usai pertandingan, pelatih Juventus, Massimiliano Allegri, memberikan komentar terkait permainan tim asuhannya.

Dilansir BolaSport.com dari DAZN, Allegri mengaku senang dengan penampilan anak-anak asuhnya saat melawan Bologna.

TWITTER.COM/JUVENTUSFCEN
Juventus mengalahkan Bologna 3-0 dalam laga pekan ke-8 Liga Italia 2022-2023.

Baca Juga: Hasil Liga Italia - Juventus Vs Bologna 3-0, Nyonya Akhiri Puasa Kemenangan 1 Bulan

Allegri menyebut kemenangan melawan Bologna ini sangat bagus bagi mental para pemain Juventus.

Meski demikian, pelatih asal Italia itu meminta para pemain Juventus untuk tetap low profile.