Liga 1 2022/2023 Dihentikan, PSSI: Klub Tidak Keberatan

By Abdul Rohman - Senin, 3 Oktober 2022 | 21:40 WIB
Sekretaris Jendral (Sekjen) PSSI, Yunus Nusi, nampak sumringah saat ditemui awak media di Stadion Pakansari, Bogor, Jawa Barat, 26 September 2022. (MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM)

BOLASPORT.COM - Liga 1 2022/2023 untuk sementara dihentikan sampai waktu yang tidak ditentukan.

Klub Liga 1 2022/2023 disebut menghargai keputusan ini.

Mereka tidak merasa keberatan, karena sebagai bentuk penghormatan klub terhadap insiden tragis yang terjadi seusai laga Arema FC vs Persebaya Surabaya dalam pekan ke-11 Liga 1 2022/2023 di Stadion Kanjuruhan, Malang, Jawa Timur, Sabtu (1/10/2022).

Baca Juga: Timnas U-17 Indonesia Memimpin 4-0 atas Guam pada Menit ke-26

"Kami bersyukur klub sangat menyadari dan memahami keadaan ini," ucap Sekjen PSSI, Yunus Nusi saat ditemui di Stadion Pakansari, Cibinong, Kabupaten Bogor, Jawa Barat, Senin (3/10/2022) malam.

"Mereka juga tanpa ada keberatan apa-apa dan sangat menyadari bahwa ini bagian dari penghormatan kepada korban yang terjadi di tragedi Kanjuruhan."

"Inilah kebersamaan kita dan kawan-kawan klub tidak keberatan," kata Yunus Nusi.

Baca Juga: Laga Timnas U-17 Indonesia Vs Guam Diawali dengan Mengheningkan Cipta

Dalam peristiwa kelam di Stadion Kanjuruhan, suporter yang kecewa karena kekalahan 2-3 Arema FC dari Persebaya Surabaya turun ke lapangan.