Fisik Makin Oke Marc Marquez Ngidam Tunggangi RC213V untuk Musim Depan

By Wawan Saputra - Kamis, 6 Oktober 2022 | 12:00 WIB
Pembalap Repsol Honda, Marc Marquez usai meraih pole position pada MotoGP Jepang 2022, Sabtu (24/9/2022) (MOTOGP.COM)

Baca Juga: Ducati Tunggu Kebangkitan Quartararo pada MotoGP Australia 2022

Marquez berharap bisa tampil konsisten dan melanjutkan tren positifnya di tiga seri tersebut.

"Tujuan untuk balapan berikutnya adalah terus berkembang," tutur Marquez dikutip Bolasport.com dari GPOne, Kamis (6/10/2022).

"Menjadi sedikit lebih dekat dan konsisten dalam kecepatan di saat balapan itulah yang kami cari."

Setelah menyelesaikan sisa balapan di MotoGP 2022, Marquez berharap bisa segera melakukan uji coba untuk motor RC213V untuk musim depan.

Marquez berharap bisa melakukan persiapan sesegera mungkin untuk menyambut musim depan sehingga hasilnya lebih maksimal.

Seperti kita ketahui bahwa Marquez sudah cukup lama absen dalam pertarungan untuk perebutan gelar Juara Dunia.

Pemegang enam kali gelar Juara Dunia MotoGP tersebut terakhir kali merasakan gelar pada tahun 2019.

Baca Juga: Jangan Coba Tanpa Marc Marquez, Honda Jadi Tim yang Hilang pada MotoGP

"Saya berharap untuk menyelesaikan tiga balapan terakhir ini dengan perasaan yang baik," ucap Marquez.