Arsenal Jadi Musuh Favorit Roberto Firmino, Cetak 10 Gol dan Samai Pencapaian 4 Striker Liga Inggris

By Khasan Rochmad - Senin, 10 Oktober 2022 | 06:40 WIB
Selebrasi penyerang Liverpool, Roberto Firmino, usai mencetak gol ke gawang Arsenal pada pekan ke-10 Liga Inggris 2022-2023, Minggu (9/10/2022). (TWITTER.COM/GIVEMESPORT)

Jumlah gol tersebut membuat dia menyamai pencapaian milik empat striker yang pernah dan sedang bermain di Liga Inggris.

Dua nama yang sudah pensiun adalah eks striker Liverpool, Robbie Fowler, dan juga eks bomber Man United, Wayne Rooney.

Sementara dua striker masih aktif bermain yakni Harry Kane bersama Tottenham Hotspur dan Jamie Vardy dengan Leicester City.

Torehan ke gawang Arsenal menjadi gol keenam Firmino di Liga Inggris musim ini bersama Liverpool dan membuatnya berada di peringkat ketiga daftar top scorer.

Firmino menyamai gol milik Phil Foden (Man City), Aleksandar Mitrovic (Fulham), dan Ivan Toney (Brentford).

Pemain asal Brasil ini hanya kalah dari Harry Kane (8 gol) dan Erling Haaland (15).

Jumlah gol ini sekaligus membuat Firmino memimpin daftar pencetak gol terbanyak bagi Liverpool.