MotoGP Malaysia 2022 - Ganggu Bagnaia dan Marquez, Franco Morbidelli Kena Batunya

By Wawan Saputra - Sabtu, 22 Oktober 2022 | 16:00 WIB
Pembalap Monster Energy Yamaha, Franco Morbidelli di sesi latihan bebas hari Sabtu (22/10/2022) pada MotoGP Malaysia 2022 (MOTOGP.COM)

Baca Juga: Hasil FP3 MotoGP Malaysia 2022 - Martin Tercepat, Nasib Apes Bikin Bagnaia Mulai dari Q1

"Sebagai hukuman karena mengendarai motor dengan lambat di raceline pada menit-menit penutupan FP3 di Sirkuit Sepang Malaysia."

Steward menganggap bahwa perilaku Morbidelli bisa membahayakan pembalap lainnya sehingga pantas untuk dijatuhi hukuman tersebut.

Apalagi dari hasil investigasi Stewards, Morbidelli tercatat sudah tiga kali melakukan hal yang sama.

"Seperti yang dicatat oleh Stewards, ini adalah ketiga kalinya Morbidelli melakukan tindakan seperti itu."

Morbidelli tidak bisa melakukan protes atas hukuman yang diterimanya, karena hal tersebut merupakan keputusan yang sifatnya mutlak.

Dengan diberikannya hukuman tersebut, tentunya Morbidelli harus mampu memaksimalkan kecepatan motornya pada saat balapan esok hari.

Agar mampu menyelesaikan balapan dengan baik dan mendapatkan poin untuk mendongkrak posisinya di klasemen sementara.

Pada sesi latihan bebas ketiga (FP3), Morbidelli sebenarnya tampil cukup baik dengan menempati urutan ke-10.

Morbidelli berhasil mencatatkan waktu 1 menit 59,167 detik hanya terpaut 0,584 detik dari pembalap tercepat yaitu Jorge Martin yang sukses mencatatkan waktu 1 menit 58,583 detik.

Catatan waktu tersebut juga berhasil mengantarkan Morbidelli untuk masuk ke kualifikasi 2 pada MotoGP Malaysia 2022.

Baca Juga: Kesaksian Alex Rins, Marc Marquez Bikin Motor Honda Kelihatan Waras