Cesar Azpilicueta Sebut Owner Anyar Chelsea Jadi Penyebab Kegagalan Transfernya ke Barcelona

By Raka Kisdiyatma Galih - Selasa, 6 Desember 2022 | 00:15 WIB
Cesar Azpilicueta mengkonfrontasi suporter Chelsea sesaat setelah berakhirnya pertandingan pekan ke-25 Liga Inggris melawan Arsenal di Stadion Stamford Bridge, London, Rabu (20/4/2022) waktu setempat atau Kamis dini hari WIB. (TWITTER.COM/ESPNFC)

"Pemilik Chelsea yang baru telah mengubah situasi saya," kata Azpilicueta seperti dikutip BolaSport.com dari Twitter Fabrizio Romano.

"Mereka ingin mempertahankan saya dengan segala cara terlepas dari situasi kontrak."

"Saya mengatakan itu kepada Barcelona."

"Saya yakin Xavi mengerti maksud saya."

"London adalah rumah saya," tuturnya menambahkan.

Baca Juga: PIALA DUNIA 2022 - Sindiran Arsene Wenger ke Jerman: Tersingkir karena Terlalu Politis

Kegagalan mendatangkan Cesar Azpilicueta membuat Barcelona harus memutar otak di tengah mepetnya waktu jendela transfer.

Klub asal Catalunya itu pada akhirnya memboyong Hector Bellerin dari Real Betis dengan status pinjaman.