Sinisa Mihajlovic, Legenda Serbia yang Malang-Melintang di Italia, Wafat karena Kanker

By Lariza Oky Adisty - Jumat, 16 Desember 2022 | 23:45 WIB
Pelatih Bologna, Sinisa Mihajlovic. (TWITTER.COM/BOLOGNAFC1909EN)

Ia kemudian melatih Catania (2009-2010) dan Fiorentina (2010-2011), lalu dipercaya melatih tim nasional Serbia dari 2012 hingga 2013. 

Sinisa Mihajlovic lalu kembali ke Italia dan melatih Sampdoria pada 2013 hingga 2015. 

Setelah itu, AC Milan merekrut Mihajlovic dari 2015 hingga 2016, dan ia pindah ke Torino pada 2016 hingga 2018. 

Petualangan Sinisa Mihajlovic berlanjut ke klub Portugal pada 2018, dan ia kembali ke Italia untuk melatih Bologna dari 2019 hingga 2022. 

Bologna memberhentikan Mihajlovic pada September 2022 setelah hanya meraup tiga poin pada lima pekan pertama Liga Italia musim 2022-2023. 

Sinisa Mihajlovic berdomisili di Roma hingga ia meninggal dunia.