Juergen Klopp Tidak Cemas Darwin Nunez Masih Buang-buang Peluang

By Lariza Oky Adisty - Selasa, 27 Desember 2022 | 13:45 WIB
Darwin Nunez gagal mengonversi peluang menjadi gol dalam laga kontra Aston Villa. (TWITTER.COM/ABSOLUTEBRUNO)

“Semua penyerang mengalami fase berbeda. Walau Nunez bisa memejamkan mata dan melepas tembakan, mencetak gol bukan hal mudah,” kata Klopp. 

“Dia mungkin belum sampai tahap itu, tetapi saya juga bukan orang baru di sepak bola.” 

“Saya pernah melatih banyak penyerang dan tahu bahwa awal seseorang mencetak gol tidak penting. Ada banyak hal yang lebih krusial.”

“Pada akhirnya akan sulit percaya berapa banyak para penyerang saya pernah membuang peluang ketika mereka sudah bisa mencetak banyak gol.” 

“Kita semua hanya perlu tenang menyikapi situasi yang dialami Nunez,” tutur Klopp melanjutkan. 

Baca Juga: Manchester United Kena Tikung! Liverpool Resmi Dapatkan Cody Gakpo dari PSV Eindhoven

Juergen Klopp menilai Nunez tetap punya kontribusi penting pada gol ketiga The Reds. 

“Kami tidak khawatir. Saya senang dengan gol ketiga Liverpool karena semua pemain ada di sana," ujar Klopp.

“Biasanya dalam situasi seperti itu, ketika seorang pemain kehilangan satu sentuhan akhir untuk membuat gol, kami akan mencoba memaksakan bola masuk.” 

“Nunez mengoper bola ke Stefan agar kami bisa mendapat gol ketiga. Hal itu menjadikan Nunez pemain istimewa dengan kerja kerasnya, serta ruang dan kedalaman yang ia ciptakan.”