Kapten Liverpool Sebut Kekalahan dari Brighton yang Terburuk di Era Juergen Klopp

By Lariza Oky Adisty - Minggu, 15 Januari 2023 | 07:15 WIB
Kapten Liverpool, Jordan Henderson, menilai kekalahan 0-3 timnya dari Brighton & Hove Albion, adalah yang terburuk di bawah kepelatihan Juergen Klopp. (TWITTER.COM/LFC)

Kapten tim asal Merseyside itu bahkan tidak segan menilai kekalahan di kandang Brighton adalah penampilan terburuk klubnya sejak ditangani Juergen Klopp mulai 2015 lalu. 

Pemain berusia 32 tahun itu juga mengatakan penampilan timnya sangat jelek di segala aspek. 

“Mungkin (ini penampilan terburuk Liverpool bersama Klopp). Saya tidak ingat yang lain. Hari ini buruk sekali,” ucap Henderson, dikutip BolaSport.com dari BBC. 

“Segalanya salah dari awal sampai akhir. Brighton lebih bagus dari Liverpool di semua departemen. Hari ini adalah titik terendah Liverpool.” 

TWITTER.COM/FOOTBALL__TWEET
Brighton & Hove Albion berhasil merampungkan duel melawan Liverpool dengan kemenangan 3-0 lewat gol penutup dari Danny Welbeck.

“Namun, kami harus tetap bersatu sebagai tim, serta berusaha mengubah keadaan secepat mungkin. Liverpool harus mencoba dan menunjukkan reaksi.” 

“Kekalahan ini karena banyak faktor. Ada beberapa hal yang tidak berlangsung baik belakangan ini. Semua tahu itu.”

Baca Juga: Hasil Liga Inggris - Kebobolan Tiga Gol di Babak Kedua, Liverpool Tersungkur di Kandang Brighton

“Para pemain sadar bisa lebih baik. Saya dan para pemain bertanggung jawab untuk kekalahan Liverpool dan akan membenahinya,” ujar Henderson menambahkan. 

Pemain tim nasional Inggris itu turut menyebut kondisi di ruang ganti jauh dari kata kondusif.