Jake Paul Disebut Mirip Conor McGregor, Terlalu Percaya Diri Bisa Menang

By Muhamad Husein - Sabtu, 25 Februari 2023 | 21:45 WIB
Youtuber, Jake Paul (kiri), dan petinju profesional Tommy Fury (kanan) bertemu jelang bentrok pada laga ekshibisi yang akan berlangsung di Arab Saudi pada 26 Februari mendatang. (TWITTER.COM/MMAFIGHTING)

BOLASPORT.COM - Juara kelas berat WBC, Tyson Fury, tanpa keraguan mengatakan bahwa adiknya Tommy Fury akan menang atas lawannya Jake Paul.

Tyson Fury mendukung penuh adiknya, Tommy Fury, yang akan duel melawan Youtuber, Jake Paul, dalam laga bertajuk ekshibisi.

Duel yang mempertemukan petinju dan Youtuber ini akan berlangsung di Arab Saudi, Minggu (26/2/2023).

Fury lalu yakin bahwa pada pertandingan besok, kemenangan akan diraih oleh adiknya lewat knockout.

Pasalnya Paul melihat Tommy Fury sebagai lawan yang mudah dan itu bisa menjadi senjata makan tuan.

Baca Juga: Di Depan The Undertaker, Mike Tyson Akui 1 Kelebihan Conor McGregor

"Terlihat bagus, dia merasa baik, dan dia akan menjatuhkannya pada akhir pekan ini," kata Tyson kepada Fight Hub TV dikutip BolaSport.com dari MMAJunkie.com.

"Tommy mengalahkan 90 persen orang yang mencari masalah dengannya."

"Dia sukses mencetak knockout kepada mereka, saya yakin 90 persen. Jadi Jake Paul tidak berbeda. Dia juga akan mendapatkannya."

Selain diremehkan, Paul ternyata juga diunggulkan menang pada pertandingan melawan Fury.

Namun, Tyson Fury tak terbeli dengan tipu daya tersebut dan yakin bahwa Paul menjadi favorit karena buatan timnya sendiri.

Baca Juga: Banjir Tantangan, Francis Ngannou Cuma Serius dengan Deontay Wilder

The Gypsy King memberikan contoh petarung UFC, Conor McGregor, yang pernah melawan Floyd Mayweather Jr.

Saat itu, McGregor terlalu percaya diri bisa mengalahkan petinju berjuluk The Money malah mendapatkan hasil sebaliknya.

"Conor McGregor membuat semua orang berpikir bahwa dia akan mengalahkan Floyd," ucap Fury.

"Tetapi pada kenyataannya dia tidak akan pernah meraih kemenangan. Orang-orang gampang percaya," ujar Fury.

Baca Juga: Siapa Pemegang Rekor KO Paling Panjang dalam Sejarah Tinju?

Selain percaya kemenangan akan dimiliki sang adik, Fury juga berharap nantinya akan ada duel ulang.

Menurut dia, Paul sosok yang juga mencari keuntungan terlepas dari karakternya yang selalu bilang ingin menjadi petinju sejati.

“Dengar, jika mereka dapat menghasilkan jutaan dolar dari pertarungan satu sama lain dalam laga ini, silahkan saja," ucap Fury.

"Ini olahraga yang berbeda. Ini dunia yang berbeda, sungguh. Jadi mereka bisa melakukan pertarungan ini untuk meraup jutaan dolar dan tidak ada yang bisa mengusik mereka."

Baca Juga: Tak Menjual, Duel Francis Ngannou vs Deontay Wilder Bukan Laga Menarik