Cedera Junior Lionel Messi Lebih Parah dari Dugaan Awal, Erik ten Hag pun Ketar-ketir

By Raka Kisdiyatma Galih - Kamis, 16 Maret 2023 | 11:15 WIB
Pelatih Manchester United, Erik ten Hag, berbicara dengan Alejandro Garnacho dalam laga ronde kelima Piala FA kontra West Ham United di Stadion Old Trafford, Rabu (1/3/2023). (TWITTER.COM/MANUTDMEN)

"Saya tidak ingin memilih pemain yang hanya 90 persen."

"Itu sebabnya saya memanggilnya keluar."

"Saya juga merasa bahwa cederanya tidak terlalu buruk," ujarnya menambahkan.

Namun, selang beberapa hari setelah pertandingan tersebut, Man United mengonfirmasi bahwa cedera Garnacho lebih parah dari dugaan awal.

Dia mengalami cedera di ligamen otot yang menghubungkan tulang fibulanya dengan pergelangan kakinya.

Baca Juga: Kalau Ingin Lionel Messi Bertahan, PSG Tak Boleh Pecat Christophe Galtier

TWITTER.COM/THEFERGUSONWHY
Wonderkid Manchester United, Alejandro Garnacho, meninggalkan Old Trafford dengan menggunakan kruk.

Cedera ini memang masuk dalam kategori yang parah.

Baru-baru ini, Ten Hag memberikan update terbaru soal cedera bocah ajaibnya tersebut.

Juru taktik asal Belanda itu mengaku cukup khawatir karena cedera Alejandro Garnacho cukup parah.