Bernardo Tavares Bangga 4 Anak Asuhnya Dipanggil ke Timnas Indonesia

By Sasongko Dwi Saputro - Jumat, 17 Maret 2023 | 12:30 WIB
Dua pemain PSM Makassar, Muhammad Ramadhan Sananta (kiri) dan Yakob Sayuri (kanan), sedang berfoto bersama dalam laga pekan ke-24 Liga 1 2022 di Stadion Pakansari, Bogor, Jawa Barat, Selasa (14/2/2023). (MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM)

BOLASPORT.COM - Pelatih PSM Makassar, Bernardo Tavares merasa bangga atas pemanggilan anak asuhnya ke timnas Indonesia.

Keempat pemain tersebut adalah Ramadhan Sananta, Yakob Sayuri, Yance Sayuri, dan Muhammad Dzaky Asraf.

Keempat pemain tersebut bakal memperkuat timnas Indonesia pada FIFA Matchday bulan Maret 2023.

Seperti yang diketahui, pada bulan ini, timnas Indonesia bakal bertemu dengan Burundi pada 25 dan 28 Maret 2023.

"Saya kira ini adalah kebanggaan buat kita, bahwa mereka bisa dipanggil," ujar Bernardo Tavares saat jumpa pers sebelum pertandingan PSM Makassar vs Bhayangkara FC, Kamis (16/3/2023).

"Saya senang dengan pemanggilan mereka," ujarnya.

Pelatih asal Portugal tersebut berharap pemain-pemain lainnya bisa menyusul untuk membela timnas Indonesia.

"Saya berharap, ke depannya ada lagi pemain kita dipanggil untuk berkontribusi di timnas," ujarnya.

Baca Juga: Pesan Untuk Shin Tae-yong, Thomas Doll Minta Satu Pemainnya Jangan Gabung ke Timnas Indonesia Dulu

Sebelumnya, pada gelaran Piala AFF 2022, hanya dua pemain PSM Makassar yang membela timnas Indonesia.