Bruno Fernandes Ukir 1 Prestasi Hebat di Eropa, Kalahkan Mohamed Salah dan Vinicius Junior

By Ivan Rahardianto - Sabtu, 18 Maret 2023 | 07:45 WIB
Bruno Fernandes berhasil mengukir 1 prestasi hebat di musim 2022-2023 dan sukses mengalahkan nama-nama besar seperti David de Gea, Mohamed Salah, hingga Vinicius Junior. (TWITTER.COM/B_FERNANDES8)

BOLASPORT.COM - Bruno Fernandes berhasil mengukir 1 prestasi hebat pada musim 2022-2023 dan sukses mengalahkan nama-nama besar seperti David de Gea, Mohamed Salah, hingga Vinicius Junior.

Musim ini berjalan dengan lancar untuk bintang Manchester United, Bruno Fernandes.

Hal itu tak bisa dilepaskan dari penampilan apiknya bersama Setan Merah.

Dilansir BolaSport.com dari Transfermarkt, Fernandes berhasil membuat 8 gol dan 12 assist dalam 43 penampilan di lintas kompetisi.

Rinciannya adalah Fernandes membuat 5 gol dan 6 assist di Liga Inggris.

Baca Juga: Erik ten Hag Ungkap 2 Rahasia di Balik Gacornya Penampilan Marcus Rashford Musim 2022-2023

Kemudian di Liga Europa, eks pemain Sampdoria itu meleskkan 1 gol dan 3 assist.

Terakhir, Fernandes membuat 2 gol dan 1 assist di Piala Liga Inggris serta 2 assist di Piala FA.

Tak sampai di situ saja, Fernandes juga berhasil menorehkan 1 statistik hebat lainnya.

Dalam catatan The Athletic yang dinukil BolaSport.com, Fernandes ternyata menjadi pemain dengan menit bermain paling banyak di 5 liga top Eropa.

Ia total bermain selama 3.751 menit bersama Manchester United pada musim 2022-2023.

Baca Juga: Hasil Drawing Liga Champions - Kata-kata Graham Potter Usai Chelsea Diundi Jumpa Real Madrid

Jumlah menit yang dimiliki oleh Fernandes berhasil mengalahkan nama-nama besar macam David de Gea, Vinicius Junior, Mohamed Salah, hingga Harry Kane.

Untuk De Gea, kiper Setan Merah itu tampil sebanyak 41 laga di semua ajang dan mengumpulkan 3.690 menit bermain.

De Gea pun duduk di posisi kedua dalam daftar pemain yang paling banyak mengumpulkan menit bermain di 5 liga top Eropa.

Adapun Vinicius, Mo Salah, dan Kane masing-masing mengumpukan menit bermain selama 3.510 menit, 3.318 menit, dan 3.310 menit.

Baca Juga: Hasil Drawing Liga Europa - Jika Sukses Perbaiki Rekor Pertemuan atas Sevilla, Man United Ukir Sejarah Baru di Eropa

Berikut 11 pemain yang mengumpulkan mneit bermain paling banyak di 5 liga top Eropa musim 2022-2023:

1. Bruno Fernandes: 3.751 menit

2. David de Gea: 3.690 menit

3. Vinicius Junior: 3.510 menit

4. Alex Disasi: 3.390 menit

5. Alexander Nubel: 3.390 menit

6. Rui Patricio: 3.330 menit

7. Alex Remiro: 3.330 menit

8. Gianluigi Donnarumma: 3.330 menit

9. Mohamed Salah: 3.318 menit

10. Federico Valverde: 3.314 menit

11. Harry Kane: 3.310 menit

Baca Juga: Soal Kelakuan Memalukan Bruno Fernandes saat Lawan Liverpool, Erik ten Hag Sudah Punya Solusi