Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

RESMI - 14 Pevoli Putra Indonesia Dipanggil Pelatnas SEA Games 2023, 2 Andalan Absen

By Wahid Fahrur Annas - Senin, 20 Maret 2023 | 11:14 WIB
Timnas bola voli putra Indonesia bereaksi setelah memastikan medali emas SEA Games 2021 setelah mengalahkan Vietnam 3-0 di Sport Arena, Quang Ninh, Vietnam, Minggu (22/5/2022) (ERLY BAHTIAR/KEMENPORA/PP SIWO PWI)

"Dari kalender memang kelihatan sekitar satu bulan. Tetapi efektifnya, latihan hanya 20-22 hari karena banyak terpotong libur," ujar Loudry.

"Ada juga pemain yang datang terlambat seperti Doni yang masih di Jepang. Kami berangkat 30 April ke Kamboja," ujar Loudry.

Tim bola voli putra Indonesia dalam dua SEA Games terakhir selalu menjadi momok tuan rumah untuk menyabet emas.

Pada SEA Games 2019 di Filipina, Rivan Nurmulki dkk. meraih medali emas usai mengalahkan tuan rumah dengan skor 3-0 (25-21, 27-25, 25-17).

Adapun tahun lalu emas lain dari SEA Games didapat dengan mengalahkan tuan rumah, Vietnam, dengan skor 3-0 (25-22, 25-18, 25-15).

DAFTAR PEMAIN TIMNAS VOLI PUTRA UNTUK PELATNAS SEA GAMES 2023

1. Dio Zulfikri (DKI Jakarta)
2. M. Malizi (DKI Jakarta)
3. Fahri S. Putratama (DI Yogyakarta)
4. Boy Arnez (Jawa Barat)
5. Hendra Kurniawan (Jawa Barat)
6. Farhan Halim (Jawa Barat)
7. Doni Haryono (Jawa Tengah)
8. Nizar Julfikar (Jawa Timur)
9. Henry Ade Novian (Jawa Timur)
10. Fahreza R Abhinaya (Jawa Timur)
11. Hernanda Zulfi (Jawa Timur)
12. Rivan Nurmulki (Jawa Timur)
13. Yudha M. Putra (Jawa Timur)
14. Agil Angga Anggara (Jawa Timur)

Baca Juga: Hasil Grand Final Proliga 2023 - Jakarta STIN BIN Perpanjang Nestapa Samator dengan Rebut Peringkat 3

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P