Thomas Doll Dibebani Target Bawa Persija Jakarta Juara dan Masuk di Piala AFC di Musim Depan

By Matius Nico Henrikus - Sabtu, 25 Maret 2023 | 20:15 WIB
Pelatih Persija Jakarta, Thomas Doll, sedang memberikan keterangan kepada awak media di Hotel Monopoli, Kemang, Jakarta, Sabtu (25/3/2023) . (MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM)

BOLASPORT.COM - Presiden Persija Jakarta, Mohamad Prapanca membeberkan target Persija Jakarta di tahun kedua Thomas Doll.

Persija secara resmi telah memperpanjang kontrak Thomas Doll hingga tahun 2025.

Thomas Doll terbilang cukup impresif menukangi Persija di tahun pertamanya.

Pelatih asal Jermain itu mampu membuat Riko Simanjuntak dkk bersaing memperebutkan gelar juara.

Torehan itu lebih baik mengingat Persija di musim lalu hanya menempati posisi kedelapan di klasemen akhir.

Meski peluang untuk merengkuh tropi musim ini telah menipis, Persija saat ini masih bisa bertengger di posisi ketiga dengan koleksi 54 kemenangan.

Sejauh ini di 29 laga yang telah dijalani, Thomas Doll membukukan 16 kemenangan, enam seri, dan tujuh kekalahan.

Menjelang tahun kedua, manajemen Persija memberi target yang lebih tinggi.

Mohamad Prapanca berharap Persija mampu juara di Liga 1 2023/2024 dan lolos ke Piala AFC.

Baca Juga: 2 Bukti Bali United Sudah Ancang-ancang Menatap Musim depan Sejak Dini

"Kontrak di tahun kedua ini kami ingin Doll bawa persija juara dan masuk ke AFC," kata Prapanca.

"Pada 2025, kami ingin Doll bawa Persija ke Liga Champions Asia."

"Pasti nanti akan ada revisi sambil berjalannya kompetisi."

"Kami sudah diskusi dengan Doll dan ia komitmen dalam hal itu," ujarnya.

MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM
Presiden Persija Jakarta, Mohamad Prapanca (kanan), sedang foto bersama dengan pelatihnya bernama Thomas Doll dalam perpanjangan kontrak di Hotel Monopoli, Kemang, Jakarta, Sabtu (25/3/2023) .

Selain itu, pihak manajemen juga memperpanjang kontrak enam pemain.

Mereka di antaranya, Andritany Ardhiyasa, Muhammad Ferarri, Firza Andika, Resky Fandi Witriawan, Dony Tri Pamungkas, dan Riko Simanjuntak.

Ferarri, Dony, Firza, dan Resky mendapat perpanjangan kontrak hingga 2025.

Sementara, Andritany dan Riko setahun lebih panjang yakni 2026.

Baca Juga: Sukses Samai Rekor Pencetak Gol Terbanyak Legenda Persib, David da Silva: Perjalanan Belum Berakhir

Prapanca mengaku yakin akan skuad Macan Kemayoran di musim depan.

Baginya, tim asal Ibu Kota itu hanya perlu mencari pemain baru untuk memperkuat komposisi skuad.

"Saya yakin untuk musim depan pembentukan tim akan lebih baik pada musim ini," kata Prapanca.

"Sejauh ini skuad kami sudah 90 persen. Tinggal cari 10 persen lagi," ujarnya.

Persija terakhir kali merengkuh gelar juara di Liga 1 2018.

Di musim yang sama, tim yang saat itu ditukangi Stefano Cugurra juga menjadi wakil Indonesia di Piala AFC 2018.