Soal Klausul Lionel Messi Tampil di Laga Kontra Timnas Indonesia Vs Argentina, Erick Thohir: Sepak Bola Itu Permainan Tim

By Abdul Rohman - Senin, 29 Mei 2023 | 21:30 WIB
Cak Lontong alias Lies Hartono, Erick Thohir, dan Zainudin Amali saat memberikan keterangan awak media di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, Senin (29/5/2023) sore. (MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM)

BOLASPORT.COM - Nama Lionel Messi sejatinya masuk dalam skuad Argentina dalam tur ke Asia, termasuk menghadapi timnas Indonesia.

Terkait klausul Lionel Messi yang harus bermain di laga kontra timnas Indonesia, Ketua Umum PSSI, Erick Thohir, angkat bicara.

Menurut Erick Thohir, sepak bola adalah permainan tim, jangan hanya fokus pada satu nama.

Walaupun dia menyadari bahwa Lionel Messi yang menjadi pusat perhatian.

"Ya saya rasa begini permainan sepak bola itu permainan tim, tidak bisa terjebak hanya satu individu," ucap Erick Thohir, dalam sesi jumpa pers, Senin (29/5/2023).

"Dan tadi disampaikan Cak Lontong kita ada keseriusan menambah poin. Kita tidak mau terkalahkan dengan juara dunia."

"Dan ini itung-itung poinnya luar biasa. Kalau kita seri itu kita dapat poin 4,55, kalau menang 9,55," kata pria berusia 52 tahun itu.

Baca Juga: Total 60 Ribu Tiket Dijual untuk Laga Timnas Indonesia Vs Argentina, Misi Suporter Penuhi SUGBK dan Naik Kelas

Di satu sisi, Erick Thohir mengapresiasi langkah Argentina yang memastikan membawa skuad terbaiknya.

"Dan tentu yang pasti komitmen Argentina mereka akan bawa full team," kata Erick Thohir.

"Ya ini apresiasi yang luar biasa," tutur pria kelahiran Jakarta tersebut.

Lebih lanjut, Erick Thohir berharap tim besutan Shin Tae-yong tidak minder saat bertanding melawan Argentina.

Ya, secara ranking FIFA, timnas Indonesia sangat jauh dibandingkan Argentina.

Timnas Indonesia kini menempati posisi ke-149.

Sementara Argentina yang merupakan juara Piala Dunia 2022 Qatar menduduki urutan pertama.

Baca Juga: Pengakuan Pelatih Ganda Terbaik Malaysia, Leo/Daniel Lebih Jago dari Juara Dunia

Laga timnas Indonesia vs Argentina ini berlangsung di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Senayan, Jakarta Pusat, Senin (19/6/2023).

"Jadi hal-hal ini harus kita biasakan. Jangan sampai kita mebawa tim-tim besar itu langsung seakan kita melihat tembok," ucap Erick Thohir.

"Justru ini kesempatan kita kalau tadi memang kita bisa bermain baik."

"Bisa menyajikan yang baik dengan lawan tim terbaik di dunia kenapa tidak gitu," tutur pria yang juga menjabat sebagai Menteri BUMN itu.

Selain Argentina, timnas Indonesia akan lebih dulu menantang Palestina.

Duel kontra Palestina berlangsung di Stadion Gelora Bung Tomo (GBT), Surabaya, Jawa Timur, Rabu (14/6/2023).

Untuk menatap dua laga FIFA Matchday Juni 2023 di atas, skuad Garuda akan mulai menggelar pemusatan latihan (TC) pada 5 Juni mendatang.

Terdapat 26 pemain yang dipanggil oleh Shin Tae-yong untuk bergabung ke timnas Indonesia.

 
 
 
Lihat postingan ini di Instagram
 
 
 

Sebuah kiriman dibagikan oleh BolaSport.com (@bolasportcom)