Kemenpora Jalankan Misi Penyelamatan Budaya Olahraga Tradisional Lewat POTRADNAS IX 2023

By Mochamad Hary Prasetya - Selasa, 13 Juni 2023 | 21:04 WIB
Menpora Dito Ariotedjo saat membuka acara Potradnas 2023 (Kemenpora)

"Dimana sportivitas dan gotong royong merupakan kebudayaan asli Indonesia," tambahnya.

Menurut Dito, POTRADNAS yang mempertandingkan lima cabang olahraga tersebut juga bertujuan melestarikan olahraga tradisional, akan terus didorong untuk lebih berkembang.

Kini, 11 cabang olahraga tradisional pun bakal dipertandingkan pada Festival Olahraga Masyarakat Nasional (FORNAS) yang akan digelar di Kabupaten Bandung, Jawa Barat, 2-9 Juli 2023 mendatang.

"Di POTRADNAS kali ni memang baru hanya 5 cabang olahraga tradisional yang dipertandingkan, tetapi di FORNAS nanti ada 11 cabang olahraga tradisional yang dimainkan. Jadi, POTRADNAS ini sebagai Pra event FORNAS," jelasnya.

Selain melestarikan budaya Indonesia, Kemenpora akan berusaha mendorong olahraga tradisional Indonesia untuk bisa dipertandingkan pada multi event internasional.

Baca Juga: Pelatih Palestina Puji Timnas Indonesia dan Beberkan Harapan ke Pemainnya Jelang Duel

Salah satunya dengan menyebut cabang olahraga pencak silat.

"Ada dua cabang olahraga tradisional potensial yakni pencak silat dan Hadang."

"Kini, kita akan terus mendorong pencak silat untuk bisa dipertandingkan di Olimpiade," jelasnya.

Secara khusus Dito juga memberikan apresiasi kepada Raffi Ahmad dan Desta yang dalam platform digitalnya mempertandingkan olahraga tradisional.