Meski Tak Main di Eropa Lagi, Cristiano Ronaldo Tetap Penting bagi Timnas Portugal

By Muhammad Zaki Fajrul Haq - Sabtu, 17 Juni 2023 | 19:45 WIB
Cristiano Ronaldo tetap memiliki peran penting bagi timnas Portugal meski sudah tidak main lagi di kompetisi Eropa. (KENZO TRIBOUILLARD/AFP)

Hal itulah yang akan dibawa oleh Ronaldo ke dalam skuad timnas Portugal saat ini.

"Bermain di klub non-Eropa terkadang menjadi sebuah keuntungan ketika bermain di tim nasional," kata Martinez.

Tidak hanya itu, eks pelatih timnas Belgia tersebut juga memberikan pujian khusus kepada Ronaldo.

Menurut Martinez, Ronaldo adalah sosok yang sangat penting di dalam ruang ganti timnas Belgia.

Penyerang berusia 38 tahun itu merupakan contoh dan teladan bagi para pemain muda di skuad Selecao.

Ronaldo diharapkan mampu membagikan pengalaman dan nasihatnya kepada para pemain yang lebih muda.

Baca Juga: BURSA TRANSFER - Barcelona Bidik 2 Kompatriot Cristiano Ronaldo Jadi Pengganti Sergio Busquets

CARLOS COSTA/AFP
Cristiano Ronaldo saat merayakan golnya untuk timnas Portugal ke gawang Liechtenstein dalam laga Kualifikasi Euro 2024 (23/3/2023).

Meski menjadi sosok senior yang dihormati, Ronaldo diminta Martinez untuk tetap rajin berlatih.

"Kami memiliki tiga cara untuk menganalisis seorang pemain: kualitas individu, pengalaman, dan komitmen," ujar Martinez.