Klasemen dan Top Skor Sementara Liga 1 - Tragedi Parepare Berulang untuk Persib, 2 Tim Tangerang Kuasai Puncak

By Bagas Reza Murti - Sabtu, 22 Juli 2023 | 21:15 WIB
Esal Sahrul Muhrom melakukan selebrasi seusai mencetak gol dalam laga pekan keempat Liga 1 2023 antara Persita versus Persija di Stadion Indomilk Arena, Tangerang, Banten, Sabtu (22/7/2023). (MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM)

Sementara itu pada laga yang dilangsungkan malam hari bertajuk derbi aparat, Persikabo 1973 mampu mengalahkan Bhayangkara FC dengan skor 3-1.

Yandi Sofyan jadi bintang kemenangan Persikabo dengan catatan brace alias dua gol.

Bhayangkara FC sejatinya unggul dulu lewat Crislan Hendrique di babak pertama.

Namun Persikabo 1973 mulai menyamakan kedudukan lewat Jose Varela pada menit ke-50.

Baca Juga: Hasil Liga 1 - Yandi Sofyan Cetak Brace, Persikabo 1973 Bungkam Bhayangkara FC

INSTAGRAM/@OFFICIALPERSIKABO
Pemain Persikabo 1973, Jose Verela melakukan selebrasi setelah mencetak gol ke gawang Bhayangkara FC, Sabtu (22/7/2023).

Yandi Sofyan menyempurnakan kemenangan Persikabo dengan catatan brace masing-masing pada menit 80 dan 90.

Ini merupakan kemenangan perdana Laskar Padjajaran.

Pada laga lainya lagi, tragedi Parepare kembali terulang untuk Persib Bandung.

Pada musim lalu, Maung Bandung kalah telak 1-5 dari PSM Makassar di Stadion B.J Habibie Parepare.